Latest Phone

Welcome to BESPOKE AI, Cara Samsung Pamer Teknologi AI Home

Telko.id - Welcome to BESPOKE AI merupakan cara Samsung...

Tecno Perkenalkan Robot Anjing Lucu di MWC Barcelona

Telko.id – Tecno kembali ikut meramaikan MWC Barcelona 2024...

Oppo Pad Air2

Wow! Kamera Ini Bisa Deteksi Pencuri, Bahkan Sebelum Beraksi

Telko.id, Jakarta – Sebuah teknologi kamera dikembangkan di negeri Sakura, Jepang. Teknologi tersebut memungkinkan kamera mengenali pencuri, bahkan sebelum mereka melakukan aksinya. Kok bisa?

Caranya dengan membaca gerak-gerik pencuri.

Dilansir Telko.id dari The Sun pada Jumat (08/03/2019), kamera keamanan ini sudah banyak dipasang pada pertokoan di Tokyo, Jepang. Nantinya kamera akan mengawasi perilaku pencuri yang tidak biasa, gelisah dan mengingatkan pegawai toko terhadap pencuri tersebut melalui aplikasi smartphone.

Pegawai dapat mendekati pencuri tersebut dan bertanya kepada mereka apakah mereka membutuhkan bantuan. Tindakan ini merupakan taktik jitu untuk mencegah pencuri beraksi di toko.

Perlu diketahui, alat dengan teknologi Artificial Intelligence (AI) ini dibangun oleh para insinyur di startup Jepang bernama Vaak. Pendiri Vaak, Ryo Tanaka, mengatakan kepada Bloomberg bahwa teknologi itu merupakan inovasi untuk mencegah kejahatan.

{Baca juga: Two-Factor Authentication Facebook Ancam Keamanan Data Pengguna?}

“Ini langkah penting dan lebih dekat ke masyarakat di mana kejahatan dapat dicegah dengan AI. Sistem ini dapat dimuat ke dalam kamera keamanan yang ada dan melihat melalui rekaman secara real-time,” tutur Tanaka.

Tidak hanya mendeteksi perilaku, teknologi yang ditawarkan Vaak juga dapat melacak pergerakan Anda di sekitar toko, mencatat jenis kelamin Anda, perkiraan usia, barang favorit dan banyak lagi.

Tahun lalu, sistem itu digunakan untuk  melacak seseorang yang telah mengutil dari sebuah toko di Yokohama. Perusahaan yang menggunakan teknologi Vaak telah meminta perusahaan untuk tidak mengungkapkan toko mana yang menggunakan sistem karena alasan keamanan.

{Baca juga: Jepang Bikin Medali Olimpiade 2020 dari Ponsel Bekas}

Perusahaan itu sekarang siap untuk menjual perangkat lunak ke pihak lain meskipun tidak jelas apakah itu artinya akan berupa ekspansi ke Inggris. Namun, Vaak mungkin akan kesulitan untuk mengimplementasikan sistemnya ke toko-toko jalanan di Inggris, karena peraturan Uni Eropa tentang penyimpanan data. [NM/IF]

Latest

Ini Cara Samsung Knox Lindungi TV Samsung dari Kejahatan Siber

Telko.id – Pada era digital seperti sekarang ini, TV...

Huawei Siap Luncurkan GoPaint, Kesempatan Berkreasi Tanpa Batas

Telko.id - Huawei akan segera merilis GoPaint, aplikasi melukis...

Kinerja Indosat Q1 2024, Tumbuh Positif Di semua Lini Bisnis

Telko.id - Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH, IDX:...

Starlink Sah dan Resmi Jualan Internet di Indonesia

Telko.id - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menyatakan layanan...

Rekomendasi

Kemajuan AI Kini Mampu Analisa Kondisi Rambut yang Tepat

Telko.id – Kemajuan teknologi artificial intelligent atau AI pun kini mampu menganalisis kondisi rambut dengan lebih tepat. Perfect Corp, penyedia teknologi kecantikan dan fashion AI...

Ini Dia Pemenang Program Sharp Lovers Day – Fiestapora

Telko.id - Kampanye penjualan besutan Sharp Indonesia bertajuk Sharp Lovers Day – Fiestapora telah berakhir akhir Maret 2024 lalu. Sukses dilaksanakan sejak tujuh tahun silam,...

Ini Tiga Kunci Transformasi Digital di Indonesia

Telko.id - Transformasi digital menjadi sangat penting saat ini agar bisnis dibidang apapun tidak terlibas oleh jaman yang sudah masuk ke era teknologi digital....

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini