Jakarta – Ajang pameran komputer Indocomtech 2015 kembali digelar di Jakarta, Rabu (28/10). Bertempat di Hall B Jakarta Convention Center, Senayan, ajang ini tak hanya memungkinkan pengunjung berburu komputer dan aksesorisnya, tetapi juga beragam gadget menarik lain, mulai dari smartphone hingga memory card.
Kali ini, Indocomtech 2015 mengangkat tema “Internet of Things.” Hal ini sejalan dengan kian hangatnya topik tersebut melanda tak hanya Indonesia, tetapi juga seluruh dunia.
Tak heran, berbagai produk yang mendukung IoT, seperti smartphone, smartwatch, smarthome hingga perangkat wearable lainnya yang terkoneksi dengan internet dijajakan di sini.
Seperti diketahui, saat ini pangsa pasar komputer terlihat lesu. Hal ini disebabkan oleh terjadinya migrasi dari yang tadinya perangkat konsumer menjadi perangkat cloud computing. Migrasi ini disebabkan karena perangkat mobile telah mengalami kemajuan dalam hal teknologi dan migrasi ini sekaligus mempertegas penerapan Internet of Things di Indonesia.
Untuk tahun ini, pihak penyelenggara menargetkan pengunjung sebanyak 250 ribu pengunjung dengan total transaksi sebesar 650 Miliar.
Seiring dengan berkembangnya jaringan 4G di Indonesia, produk smartphone yang mendukung jaringan 4G pun dirasa menjadi salah satu buruan utama para pengunjung.
Kegiatan tahun ini juga dilengkapi dengan program Pop Conference yang bertujuan untuk memberikan edukasi kepada para pengunjung dengan tema Smart People – Creative Idea.
Indocomtech 2015 diselenggarakan mulai dari tanggal 28 Oktober sampai 1 November 2015. Sementara untuk harga tiket, pada pengguna akan dikenakan biaya Rp. 15.000 pada hari kerja, dan Rp 20.000 pada akhir pekan. [AK/IF]