Latest Phone

Welcome to BESPOKE AI, Cara Samsung Pamer Teknologi AI Home

Telko.id - Welcome to BESPOKE AI merupakan cara Samsung...

Oppo Pad Air2

Tecno Spark 20

Sony LinkBuds S x Olivia Rodrigo, Headphone Edisi Terbatas, Mau?

Telko.id – Sony dan Olivia Rodrigo merilis LinkBuds S x Olivia Rodrigo yang dirancang dan disetel melalui kolaborasi dengan Olivia Rodrigo, penyanyi dan penulis lagu peraih tiga kali penghargaan GRAMMY dan multi-platinum.

Berbasis pada Sony’s LinkBuds S noise cancelling truly wireless headphones, LinkBuds S x Olivia Rodrigo edisi terbatas ini memiliki fitur Custom EQ (equalizer khusus) yang disetel oleh Olivia dan produsernya, Daniel Nigro.

Langkah ini dilakukan agar dapat mendengarkan album GUTS dan SOUR secara optimal di semua layanan streaming musik. Olivia memberikan sentuhan pola marmer berwarna violet yang unik yang terbuat dari bahan ramah lingkungan.

“Saya sangat senang bisa mendesain LinkBuds S edisi terbatas dengan warna violet. Suaranya luar biasa, dan saya tidak sabar menunggu para penggemar saya untuk menikmati GUTS melalui perangkat ini.” kata Olivia Rodrigo, penyanyi dan penulis lagu.

Baca juga : Sony Alpha 7CR And Alpha 7C II, Performa Terbaik dan Praktis

Headphone ini akan memberikan pengalaman pribadi yang tidak akan didapatkan dari produk audio lain ketika mendengarkan suara khas Olivia Rodrigo,” kata Abdurahman Tirza, Video & Sound Product Marketing of PT Sony Indonesia.

Sebagai perusahaan yang mengedepankan visi kreator di atas segalanya, Sony bertujuan untuk menghubungkan para musisi dengan para penggemarnya melalui cara-cara yang inovatif.

“Kesungguhan dan komitmen Olivia terhadap para penggemarnya merupakan salah satu hal yang ingin kami hargai dengan kolaborasi LinkBuds S yang luar biasa ini,” sahut Abdurahman menambahkan.

Custom EQ

LinkBuds S x Olivia Rodrigo menyertakan dua equalizer khusus yang disesuaikan dengan musik Olivia yang dapat diakses melalui aplikasi Sony | Headphones Connect, sehingga para penggemar dapat mendengarkan seperti Olivia.

Keberlanjutan & Desain

Saat mendesain LinkBuds S x Olivia Rodrigo, Olivia memilih desain yang ramah lingkungan dengan menggunakan plastik yang diolah dari pabrik, botol air, dan plastik daur ulang dari suku cadang mobil untuk membuat bagian casing dan body headphone.

Karena variasi bahan inilah yang menjadikan headphone ini memiliki pola marble warna violet pada LinkBuds S x Olivia Rodrigo menjadi tidak ada yang sama.

LinkBuds S Noise Cancelling

Sama seperti LinkBuds S, LinkBuds S x Olivia Rodrigo memiliki fitur noise cancelling, high-resolution audio wireless, desain praktis dan ringan sehingga para penggemar dapat dengan nyaman mendengarkan album favorit mereka sepanjang hari.

Smart feature seperti Adaptive Sound Control dan Auto Play mempelajari perilaku pengguna dan secara otomatis menyesuaikan pengaturan suara untuk memberikan suara yang tepat pada saat mendengrkan.

LinkBuds S menggabungkan suara ambien inovatif yang memudahkan pendengar berinteraksi dengan dunia di sekitar mereka dengan teknologi noise cancelling berkualitas tinggi yang membantu mereka untuk fokus pada lagu Olivia favorit mereka.

LinkBuds S memberikan pengalaman High-Resolution Audio Wireless kepada pendengarnya, berkat teknologi pengkodean audio yang diadopsi oleh Sony, LDAC.

Semua musik akan disetel ke suara rentang tinggi dengan menggunakan DSEE Extreme yang meningkatkan file musik digital secara real time, sehingga pendengar dapat mengapresiasi semua detail ke dalam lagu yang paling mereka sukai. (Icha)

Latest

Lenovo dan Minecraft Kolaborasi, Hadirkan Merchandise Eksklusif

Telko.id - Telko.id - Dalam rangka perayaan ulang tahun...

Xiaomi TV A Pro 2025 Series, Dilengkapi Dengan Teknologi IoT

Telko.id - Xiaomi TV A Pro 2025 Series, merupakan...

Telin dan BW Digital Kerjasama Bangun Kabel Bawah Laut

Telko.id - Anak perusahaan PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk...

PB PASI Apresiasi Telkom dalam Penyiapan Event Digiland Run 2024

Telko.id - Sebagai puncak dari rangkaian ulang tahun ke-59,...

Rekomendasi

Erajaya Hadirkan 3 Seri Speaker Marshall Homeline III

Telko.id - Erajaya Active Lifestyle meluncurkan jajaran speaker terbaru dari Marshall Homeline III yakni Acton III, Stanmore III dan Woburn III yang menawarkan desain...

Hyundai All-New KONA Electric, Sudah Pakai baterai Produksi Lokal Lho!

Telko.id - Hyundai Motors Indonesia resmi meluncurkan all-new KONA Electric dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 yang bertempat di Indonesia Convention...

Tips Social Selling Untuk Bangun Bisnis

Telko.id - Pernah dengar istilah social selling? Atau Anda baru pertama kali mendengar istilah yang satu ini? Social selling adalah teknik penjualan yang memanfaatkan...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini