Telko.id – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) menyambut bulan Ramadan tahun ini melalui kampanye “Indosat Bersama Rayakan Indah Ramadan 2024” atau “Indosat Berkah Ramadan 2024”. Kampanye ini merefleksikan komitmen Indosat dalam merayakan momen suci Ramadan dengan berbagi keberkahan bersama seluruh pemangku kepentingan.
Steve Saerang, SVP Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo Hutchison, mengatakan, “Kampanye Indosat Berkah Ramadan merupakan wujud komitmen kami mendukung antusiasme masyarakat merayakan bulan Ramadan dengan saling berbagi keberkahan. Oleh karena itu, kami mengundang semua masyarakat Indonesia untuk merasakan keindahan Ramadan bersama Indosat. Kampanye ini sejalan dengan tujuan besar kami dalam memberdayakan masyarakat Indonesia.”
Sebagai bagian dari kampanye Indosat Berkah Ramadan tahun ini, Indosat mempersembahkan program Gerobak Berkah sebagai sebuah dukungan nyata menggerakkan perekonomian masyarakat Indonesia yang difokuskan melalui marbot.
Inisiatif yang dilaksanakan di 57 lokasi di seluruh Indonesia ini didasari oleh aspirasi Indosat untuk menjadikan masjid sebagai salah satu tempat pengembangan komunitas lokal dan memperkuat ikatan sosial ekonomi di lingkungan sekitarnya.
Indosat juga mengajak pelanggan untuk berkolaborasi dalam kampanye Indosat Berkah Ramadan melalui aplikasi myIM3 dan bima+. Dengan menukar loyalty point milik mereka, pelanggan dapat turut berkontribusi langsung dalam menggerakkan perekonomian lokal dan berbagi keberkahan di bulan Ramadan.
Steve menambahkan, “Melalui kampanye Indosat Berkah Ramadan ini, kami berharap dapat menciptakan dampak positif bagi kehidupan banyak orang. Kami percaya inisiatif yang baik ini akan turut memberikan kontribusi berkelanjutan bagi kesejahteraan masyarakat lokal, baik secara ekonomi maupun sosial.”
Indosat siapkan jaringan
Selain merayakan indahnya Ramadan melalui aktivitas sosial, Indosat juga mendukung kelancaran ibadan dan silaturahmi di bulan Ramadan dengan memastikan kesiapan jaringan dan layanan bagi seluruh pelanggannya.
Dalam rangka menjaga kualitas layanannya sepanjang bulan Ramadan, Indosat telah mengoptimalkan jaringannya di lokasi-lokasi prioritas seperti tempat ibadah, pusat perbelanjaan, pasar, terminal bus, stasiun kereta, bandara, pelabuhan, maupun di sejumlah rute transportasi utama seperti jalan tol dan jalur kereta api.
Sejumlah base transceiver station (BTS) baru turut dibangun dan mobile BTS (MBTS) dimobilisasi untuk memperkuat jangkauan sinyal di berbagai lokasi penting. Tidak hanya itu, Indosat juga melakukan penambahan kapasitas layanan data di atas rata-rata trafik data harian.
Penambahan kapasitas ini menjadi langkah antisipatif Indosat menghadapi lonjakan trafik data nasional selama periode Ramadan yang berpotensi naik sekitar 14% dibandingkan dengan trafik data rata-rata harian tahun ini.
Lonjakan trafik data tersebut diperkirakan akan dipicu oleh peningkatan penggunaan aplikasi smartphone seperti TikTok, WhatsApp, dan Instagram, serta game online khususnya Mobile Legends, FreeFire, dan PUBG. (Icha)
Telko.id – Samsung Electronics meluncurkan Galaxy A55 5G dan Galaxy A35 5G, dua smartphone yang menunjukkan komitmen berkelanjutan Samsung untuk menyediakan inovasi mobile terbaik bagi semua orang.
Kedua perangkat ini hadir dengan fitur keamanan yang diperluas seperti Knox Vault, serta kemampuan fotografi baru yang terinspirasi dari inovasi kamera flagship Galaxy dan layar yang menakjubkan yang dapat menyesuaikan dengan lingkungan sekitar pengguna dengan Vision Booster.
“Dengan Galaxy A series, kami menghadirkan teknologi terbaru kami kepada khalayak yang lebih luas sehingga lebih banyak orang yang mampu memperoleh manfaatnya,” kata TM Roh, President and Head of Mobile eXperience Business, Samsung Electronics.
“Kami bersemangat untuk membuka lebih banyak peluang pada Galaxy A series tahun ini, termasuk menawarkan Samsung Knox Vault untuk pertama kalinya pada jajaran produk ini. Kami bangga dapat memampukan pengguna Galaxy A series untuk menikmati pengalaman mobile yang luar biasa dengan aman dan terpercaya,” ujar TM Roh menambahkan.
Dengan kemampuan Nightography yang disempurnakan, Galaxy A55 5G dapat mengambil foto yang lebih jernih dan hidup bahkan dalam kondisi pencahayaan yang redup.
Itu berarti setiap foto malam hari dapat ditampilkan pada level baru yang memukau. AI Image Signal Processing (ISP) canggih pada Galaxy A55 5G menghasilkan gambar lowlight yang menakjubkan yang belum pernah ada sebelumnya pada Galaxy A series.
Dan bukan hanya pemandangan yang terlihat menakjubkan. Mode Night Portrait dan video HDR 12-bit memastikan orang-orang di setiap gambar terlihat bagus, sehingga mengabadikan kenangan bersama teman dan keluarga tidak lagi bergantung pada kondisi pencahayaan.
Baik Galaxy A55 5G maupun Galaxy A35 5G menawarkan kemampuan fotografi luar biasa yang membuat Samsung Galaxy dikenal, termasuk fitur-fitur seperti optical image stabilization (OIS) dan video digital image stabilization (VDIS) yang menjaga foto dan video tetap tajam bahkan ketika merekam saat bepergian.
Samsung Galaxy A35 5G
Kedua perangkat baru ini juga melanjutkan tradisi Galaxy A series dalam menghadirkan pengalaman mobile yang seru dan imersif yang dapat diakses oleh semua orang. Pengguna dapat menyaksikan tayangan seri terbaru atau menjelajahi media sosial dengan layar Super AMOLED yang menampilkan kejernihan yang menakjubkan dalam Full High Definition.
Mereka juga dapat mengandalkan layar 6,6 inci pada Galaxy A55 5G dan Galaxy A35 5G yang terlihat jernih dan cerah dalam berbagai kondisi pencahayaan berkat Vision Booster.
Samsung Knox Vault
Tahun ini, Samsung menghadirkan salah satu fitur keamanan paling inovatif dari perangkat flagship Galaxy, Samsung Knox Vault, kepada pengguna Galaxy A series untuk pertama kalinya, termasuk pada Galaxy A55 5G dan Galaxy A35 5G terbaru.
Solusi keamanan berbasis perangkat keras dan tahan dari serangan, Samsung Knox Vault menawarkan perlindungan komprehensif terhadap serangan perangkat keras maupun perangkat lunak dengan membangun lingkungan eksekusi yang aman yang secara fisik terisolasi dari prosesor utama dan memori utama sistem.
Ini dapat membantu melindungi data yang paling kritikal pada sebuah perangkat, termasuk kredensial lock screen, seperti kode PIN, kata sandi, dan pola.
Samsung Knox Vault juga melindungi kunci enkripsi perangkat, mengenkripsi data pribadi pengguna yang tersimpan di perangkat. Hanya pengguna yang memiliki kredensial lock screen yang tepat yang dapat mengakses data mereka, bahkan jika perangkat hilang atau dicuri.
Galaxy A55 5G dan Galaxy A35 5G juga diamankan oleh Samsung Knox, platform keamanan berlapis dari Galaxy. Salah satu platform keamanan paling terpercaya di dunia, Samsung Knox dirancang untuk melindungi informasi kritikal dan mengamankan dari kerentanan melalui perangkat keras yang aman secara end-to-end, deteksi ancaman real-time, dan perlindungan kolaboratif, dengan pendekatan holistik di seluruh ekosistem Galaxy.
Untuk lebih banyak cara agar tetap terlindungi, Galaxy A series ini menawarkan Auto Blocker, sebuah opsi tindakan keamanan tambahan.
Ketika diaktifkan, Auto Blocker dapat memblokir instalasi aplikasi dari sumber yang tidak sah, menyediakan pemeriksaan keamanan aplikasi untuk memindai malware potensial dan memblokir perintah dan instalasi perangkat lunak yang berpotensi berbahaya ke perangkat Anda saat terhubung dengan kabel USB.
Pengguna Galaxy A series terbaru juga akan memiliki akses ke Security and Privacy Dashboard Galaxy, sehingga lebih mudah dari sebelumnya untuk melihat dan mengontrol apa yang terjadi pada data mereka dan mencabut izin apapun kapan pun mereka mau.
Mereka juga dapat menikmati Private Sharing (bagian dari Quick Share), yang memungkinkan berbagi file pribadi yang berisi informasi pribadi atau keuangan yang penting secara aman dan terenkripsi. Untuk memastikan kerahasiaan, pengguna dapat mengontrol izin akses penerima dan tanggal kedaluwarsa file, sekaligus memilih untuk membatasi tangkapan layar atau unduhan.
Smartphone Galaxy A series terbaru ini menunjukkan komitmen Samsung untuk memastikan perangkat Galaxy tetap aman dan up-to-date lebih lama.
Dengan Galaxy A55 5G dan Galaxy A35 5G, pengguna akan terus mendapatkan manfaat dari peningkatan OS Android dan One UI hingga empat generasi dan pembaruan keamanan selama lima tahun, mengoptimalkan siklus hidup perangkat dengan menjaganya agar tetap dilengkapi dengan semua fitur Galaxy dan Android terbaru.
Koneksi Mulus dengan Ekosistem Samsung Galaxy
Galaxy A55 5G dan Galaxy A35 5G sepenuhnya kompatibel dengan ekosistem Galaxy, memberikan pengalaman yang mulus dan terintegrasi di jajaran berbagai perangkat Galaxy.
Pengguna dapat mengejar target kebugaran mereka dengan menghubungkan Galaxy Fit3 atau Galaxy Watch6 ke smartphone Galaxy A series mereka. Dan, berkat Auto Switch, telepon masuk akan secara otomatis dialihkan ke Galaxy Buds FE yang terhubung untuk meningkatkan kenyamanan.
Ketersediaan
Galaxy A55 5G tersedia mulai dari harga Rp 5.999.000 dan Galaxy A35 5G tersedia mulai dari harga Rp 4.999.000 dalam tiga pilihan warna: Awesome Iceblue, Awesome Lilac, dan Awesome Navy.
Untuk pembelian online di Samsung.com/id dan Shopee pada periode 11-14 Maret 2024, dapatkan penawaran khusus berupa free double storage, kesempatan mendapatkan cashback bank hingga Rp250.000 dan Shopee cashback coin senilai Rp150.000, serta paket kuota bulanan Axis prabayar sebesar 125GB selama 6 bulan.
Khusus pembelian Galaxy A55 5G varian 12/256GB, akan mendapatkan bonus berupa Samsung Care+ senilai Rp749.000, potongan hingga Rp 300.000 untuk pembelian produk aksesoris tertentu, atau potongan hingga Rp 300.000 ketika melakukan tukar tambah dari smartphone tertentu.
Spesifikasi Galaxy A55 5G
Display : 6.6-inch FHD+, Super AMOLED Display, Up to 120Hz refresh rate, Vision Booster
Dimensions & Weight : 161.1 x 77.4 x 8.2mm, 213g
Camera : 12MP Ultra-Wide Camera, F2.2, 50MP Main Camera, F1.8, AF, OIS, 5MP Macro Camera, F2., 32MP Front Camera, F2.2
Telko.id – Anda suka cekrak, cekrek lalu upload ke Instagram, biasanya sebelum upload, perlu buka aplikasi tambahan, biar hasil pun makin kece.
Nah, dengan Galaxy S24 Series yang memiliki fitur Super HDR atau High Dynamic Range bisa digunakan melalui kamera Instagram langsung. Hasilnya pun tidak bakal mengecewakan.
Pasalnya, Samsung sudah bermitra dengan Instagram dan kemitraan ini akan dapat menjaga kualitas foto dan video yang diunggah di medsos tersebut menggunakan kamera Samsung S24 series.
Artinya, fitur-fitur dari kamera asli Samsung S24 series, seperti nightography, Super HDR, dan video stabilization, akan bisa digunakan untuk mengambil foto atau merekam video menggunakan kamera Instagram.
Fitur Super HDR ini akan meningkatkan kualitas foto yang dipotret lewat aplikasi Instagram dengan cahaya terang, bayangan, dan intensitas warna yang lebih mendetail.
Bahkan jika dibandingkan foto Super HDR dengan Standard Dynamic Range (SDR), foto yang dipotret dengan Super HDR terlihat lebih berwarna, lebih hidup, dan tidak pudar dibandingkan SDR.
Cara Menggunakan Fitur Super HDR pada Galaxy S24 Series pun sangat mudah. Cukup buka aplikasi Instagram, lalu aktifkan fitur Super HDR pada mode kamera Instagram dan langsung deh, cekrak, cekrek ambil foto sesuka hati. Tapi pastikan juga untuk menyesuaikan komposisi dan pencahayaan agar hasilnya lebih maksimal.
Jika perlu editing, bisa langsung melakukannya di aplikasi Instagram sebelum diunggah. Tapi jika sudah puas, cus, langsung upload ke Instagram Story. Hasilnya pun akan terlihat lebih jernih, tajam, dan menarik perhatian.
Selain itu, teknologi kecerdasan buatan (AI) yang terdapat pada kamera Galaxy S24 Series juga memainkan peran penting dalam meningkatkan kemampuan pengguna untuk membuat konten berkualitas dalam berbagai kondisi pencahayaan, termasuk dalam kondisi lowlight.
Fitur Super HDR dan teknologi AI pada Galaxy S24 Series bekerja sama untuk memberikan pengalaman fotografi yang lebih baik.
Misalnya, saat mengambil foto di kondisi lowlight, teknologi AI akan bekerja untuk meningkatkan kualitas gambar dengan mengurangi noise dan meningkatkan detail, sehingga hasilnya tetap terlihat jelas dan tajam meskipun dalam kondisi pencahayaan yang kurang ideal.
Ditambah lagi, kombinasi fitur tersebut dengan teknologi AI, dan kamera utama 200MP, Nightography Zoom, serta 5x optical zoom 50 MP, Galaxy S24 Series memberikan kemampuan yang luar biasa untuk menghasilkan konten media sosial yang menarik dan berkualitas tinggi dalam berbagai kondisi pencahayaan.
Dengan fitur-fitur unggulan ini, Anda dapat lebih leluasa untuk berkreasi dan menghasilkan konten yang memukau untuk diposting di media sosial. (Icha)
Telko.id – Jaringan milik Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) kembali meraih pengakuan dari OpenSignal dalam kategori ‘Consistent Quality’ dan ‘Voice App Experience’ yang diukur sepanjang tahun 2023.
Melalui jaringannya, Indosat berhasil menjadi operator yang memiliki kualitas jaringan paling konsisten dengan skor 64,8%. Tidak hanya itu, Indosat menjadi satu-satunya operator di Indonesia yang berhasil meraih peringkat Baik (80-87) untuk pengalaman aplikasi suara over-the-top (OTT) dengan skor 80,2 poin (dari skala 0-100).
Apresiasi yang diterima kedua kalinya di tahun 2023 ini menandai komitmen kuat Indosat dalam memberikan pengalaman mengesankan kepada masyarakat Indonesia.
Penghargaan tingkat global ini diterima oleh Indosat di ajang Mobile World Congress (MWC) 2024 di Fira Gran Via, Barcelona, Spanyol.
Prestasi ini menandakan bahwa pengguna Indosat secara konsisten mendapatkan pengalaman yang unggul saat mengakses aplikasi seluler, seperti panggilan video atau mengunggah gambar ke media sosial.
Lebih lanjut, pengguna Indosat juga mendapatkan kualitas pengalaman terbaik secara keseluruhan saat menggunakan aplikasi suara OTT seperti WhatsApp. Melalui strategi perluasan jangkauan dan peningkatan kapasitas jaringan hingga ke pelosok Tanah Air, Indosat memiliki kualitas infrastruktur yang andal untuk memenuhi kebutuhan telekomunikasi dan gaya hidup digital masyarakat Indonesia.
“Indosat Ooredoo Hutchison memiliki komitmen untuk memberikan pengalaman mengesankan kepada masyarakat Indonesia. Kerja keras dan dedikasi seluruh keluarga besar Indosat adalah alasan utama keberhasilan kami meraih penghargaan ini,” kata Vikram Sinha, President Director and Chief Executive Officer Indosat Ooredoo Hutchison.
Lebih lanjut Vikram menyatakan berterima kasih kepada pelanggan kami atas loyalitas dan kepercayaan mereka kepada Indosat dalam memenuhi kebutuhan digital mereka.
Keberhasilan ini juga dicapai dengan kolaborasi berlandaskan semangat gotong royong bersama para mitra strategis, meningkatkan infrastruktur telekomunikasi dengan menambahkan 42.000 BTS 4G di sepanjang tahun 2023.
Hasilnya, kini Indosat kini memiliki total 229.000 BTS, dengan 179.000 di antaranya merupakan BTS 4G. Penambahan infrastruktur jaringan ini dilakukan untuk meningkatkan kualitas layanan dan memperluas konektivitas Indosat secara merata hingga ke daerah perdesaan di Indonesia.
OpenSignal sendiri adalah lembaga riset independen yang fokus pada analisis pengalaman pelanggan terhadap layanan operator seluler.
Selama periode 90 hari sejak 1 Agustus 2023, analisis OpenSignal secara menyeluruh mengeksplorasi pengalaman jaringan seluler di sepuluh wilayah utama Indonesia, yaitu Jakarta, Surabaya, Bandung, Semarang, Bekasi, Tangerang Selatan, Depok, Malang, Medan, dan Kota Tangerang.
“Dengan mengadopsi teknologi terkini yang didukung oleh kolaborasi berlandaskan semangat gotong royong dengan berbagai pihak, kami akan melanjutkan perjalanan tanpa akhir kami dalam mewujudkan tujuan besar Indosat untuk menghubungkan dan memberdayakan Indonesia melalui percepatan transformasi digital bangsa,” tutup Vikram. (Icha)
Telko.id – Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes) telah menerbitkan Peraturan Menteri Kesehatan (PMK) nomor 24 tahun 2022 tentang rekam medis.
Melalui kebijakan tersebut, fasilitas layanan kesehatan diwajibkan menjalankan sistem pencatatan riwayat medis pasien secara elektronik yang terintegrasi dengan Platform “SatuSehat” Kemenkes.
Untuk itu, PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) melalui XL Axiata Business Solutions (XLABS) bekerja sama dengan Alita Praya Mitra (Alita) meluncurkan “XL Axiata Akses Sehat”, layanan konektivitas dan solusi pintar yang dapat melakukan Rekam Medis Elektronik (RME) di bidang kesehatan.
Chief Enterprise Business Officer XL Axiata, Feby Sallyanto bersama Direktur Utama PT Alita Praya Mitra, Teguh Prasetya melakukan seremoni peluncuran XL Axiata Akses Sehat di Jakarta, Jumat (8/3).
Dengan diluncurkannya XL Axiata Akses Sehat, menandai langkah baru dalam memberikan dukungan yang lebih luas bagi akses dan mutu layanan kesehatan di Indonesia.
“Sangat penting keberadaan akses internet yang merata di Indonesia, khususnya dalam mendukung program pemerintah dalam penyediaan layanan kesehatan di faskes. Solusi XL Axiata Akses Sehat yang kami tawarkan ini merupakan langkah nyata dalam mendukung program inklusi akses internet dan layanan kesehatan yang lebih baik,” kata Feby Sallyanto.
Sementara itu, Group Head Enterprise Product and Marketing XL Axiata, Sharif Lukman Mahfoedz, menyebut bahwa solusi XL Axiata Akses Sehat adalah peran aktif XL Axiata dalam mendorong digitalisasi di sektor kesehatan melalui pemanfaatan teknologi terintegrasi.
XL Axiata Akses Sehat merupakan kolaborasi antara konektivitas internet dan solusi pintar dalam 1 bundle untuk meningkatkan aksesibilitas dan mutu layanan kesehatan di Indonesia.
Dalam era di mana teknologi memegang peranan krusial dalam menyediakan akses terhadap layanan kesehatan yang berkualitas, XLABS bersama Alita, perusahaan sistem integrator penyedia solusi pintar berbasis kecedasan buatan dan Internet of Things (AIoT), mewujudkan ekosistem yang mendukung kesehatan, ekonomi, dan pertumbuhan digital secara keseluruhan.
Koneksi internet yang cepat dan stabil merupakan modal utama dalam pertumbuhan ekonomi digital. Penggunaan solusi kesehatan tidak hanya di rumah sakit, namun diperlukan di fasilitas kesehatan lain, seperti Puskesmas dan Posyandu sebagai garda terdepan tindakan pencegahan dan deteksi dini penyakit yang diperlukan oleh masyarakat.
“Alita berkomitmen terus berkolaborasi menciptakan solusi yang dapat di akses oleh seluruh masyarakat Indonesia,” ujar Teguh Prasetya, Direktur Utama PT Alita Praya Mitra.
Kolaborasi antara XLABS, Alita, dan pemangku kepentingan lainnya menandai langkah penting dalam mempercepat transformasi digital di sektor kesehatan Indonesia.
Staf Ahli bidang Teknologi Kesehatan sekaligus Chief Digital Transformation Office (DTO) Kemenkes RI, Setiaji, dalam sambutan virtual mengatakan, solusi XL Axiata Akses Sehat ini diharapkan dapat meningkatkan secara signifikan aksesibilitas dan kualitas layanan kesehatan di seluruh negeri.
“XL Axiata Business Solutions dan Alita bisa bersama-sama mengeksplorasi inovasi teknologi smart healthcare dengan layanan yang inovatif dan solusi yang cerdas, membuka pintu bagi akses yang lebih mudah dan terjangkau pelayanan kesehatan yang berkualitas untuk semua lapisan masyarakat. Solusi cerdas yang mereka tawarkan integrasi informasi efisien antara penyedia layanan kesehatan dan pasien menjadi lebih mungkin, membuka pintu bagi perawatan yang lebih terkoordinasi dan efektif,” ungkap Setiaji
Manfaat yang dihadirkan XL Axiata Akses Sehat
XL Axiata Akses Sehat merupakan perangkat kesehatan berupa alat medik portabel yang didukung oleh solusi pintar berbasis kecerdasan buatan dan IoT (AIoT) serta broadband connectivity dari XLABS.
XL Axiata Akses Sehat merupakan salah satu wujud komitmen untuk mendukung pemerintah dalam penerapan Rekam Medis Elektronik (RME) di bidang kesehatan.
Perangkat ini dapat dimanfaatkan oleh fasilitas kesehatan di seluruh Indonesia seperti, puskesmas, rumah sakit, apotik, bahkan juga bisa digunakan oleh perkantoran dalam upaya detaksi dini dan pencegahan penyakit.
Sistem kerja XL Axiata Akses Sehat
XL Axiata Akses Sehat berisi perangkat yang dipakai untuk cek kesehatan pasien.
Data yang diambil dari perangkat dikirim lewat bluetooth ke aplikasi petugas kesehatan.
Data pengecekan kesehatan direkam oleh aplikasi dan dikirim ke cloud server melalui jaringan gigabit internet XLABS.
Pasien secara langsung bisa melihat hasil rekam medis melalui aplikasi.
Kelebihan dan manfaat XL Axiata Akses Sehat:
Kemudahaan dalam pencatatan hasil cek kesehatan.
Terkoneksi dengan RME institusi Kesehatan.
Analisis resiko penyakit masyarakat.
Penyuluhan jarak jauh.
Perangkat mudah dibawa ke mana saja.
Tersedia dua Paket Solusi XL Axiata Akses Sehat:
Paket XL Axiata Akses Sehat + akses internet dengan kecepatan up to 500 Mbps.
Paket XL Axiata Akses Sehat + akses internet dengan kecepatan up to 1 Gbps.
Benefit berlangganan Paket XL Axiata Akses Sehat:
Bandwidth 500 Mbps/1 Gbps.
Set perangkat XL Axiata Akses Sehat.
Platform IoT XL Axiata Akses Sehat.
Warranty & support maintenance
Saat ini berlaku promo untuk berlangganan XL Axiata Akses Sehat, yaitu gratis 1 bulan hingga 12 April 2024.
Sejak diluncurkan, XL Axiata Akses Sehat telah digunakan oleh dua rumah sakit di Manado, Sulawesi Utara, yaitu di RSUD ODSK Provinsi Sulawesi Utara dan RS Robert Wolter Monginsidi. Diharapkan ke depan, XL Axiata Akses Sehat dapat semakin banyak dimanfaatkan oleh penyelenggara kesehatan di seluruh Indonesia. (Icha)
Telko.id – Bersamaan dengan International Womens Day 2024, XL Axiata melalui Program Sisternet mengenalkan fitur baru “FINANSISTER” di aplikasi Sisternet.
Berbarengan dengan itu, dengan menggandeng PT Bank OCBC NISP Tbk (OCBC), XL Axiata juga meluncurkan fasilitas pinjaman tanpa agunan untuk modal usaha serta edukasi literasi digital finansial bagi Womenpreneur Indonesia.
Direktur OCBC, Lili S. Budiana, Komisaris Independen XL Axiata, Yasmin S. Wirjawan, dan Chief Corporate Affairs XL Axiata, Marwan O. Baasir bersama-sama melakukan seremoni peluncuran program FINANSISTER di Jakarta.
Dengan inovasi fitur yang baru FINANSISTER, XL Axiata optimis Sisternet akan menjadi ekosistem digital perempuan Indonesia yang mampu mendorong para womenpreneur Indonesia dalam berkarya serta memaksimalkan potensi yang mereka miliki, serta mampu ‘naik kelas’. Selain itu, Sisternet juga bisa mencapai target dalam mendukung 1 juta Perempuan Indonesia.
Perempuan memiliki peran ganda dalam keluarganya yakni perempuan sebagai istri yang mengembang tugas dan tanggung jawab di ruang domestik, dan perempuan pekerja menjadi tugas tambahannya di ruang publik demi memenuhi kebutuhan ekonomi keluarga.
Beberapa peranan yang terpenting termasuk pembimbing untuk anak-anaknya dalam hal keuangan serta membuat perencanaan keuangan keluarga maupun bisnis yang sedang dijalankannya.
“Melalui fitur baru FINANSISTER, Sisternet menghadirkan sebuah solusi digital untuk mendukung womenpreneur dalam mengatur keuangan, sekaligus edukasi literasi keuangan yang diperlukan,” kata Yasmin S. Wirjawan.
Yasmin menambahkan bahwa OCBC memiliki visi yang sama dengan XL Axiata dalam upaya mendukung womenpreneur dengan menyediakan fasilitas pinjaman tanpa agunan untuk modal usaha. Diharapkan perempuan di Indonesia bisa memakai produk dan jasanya dengan baik serta mengetahui resiko-resiko yang terkait.
Marwan O. Baasir mengatakan bahwa Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan 2022 menunjukkan fakta menarik terkait literasi keuangan masyarakat Indonesia. Dalam survei tersebut terungkap tingkat literasi keuangan perempuan lebih tinggi dibandingkan laki-laki dengan selisih 50,33% dan 49,05%.
Meski inklusi keuangan masih didominasi kelompok laki-laki sebesar 86,28%, kenaikan angka literasi keuangan perempuan menjadi sebuah pertanda bahwa pemahaman perempuan Indonesia tentang layanan keuangan semakin baik.
Mengacu data tersebut, Marwan melanjutkan, XL Axiata berharap mampu berkontribusi dalam memberikan edukasi literasi digital bagi kalangan womenpreneur, yang didukung oleh layanan konvergensi dengan keamanan siber terbaik untuk privasi data dan keamanan jaringan internet.
Selain itu XL Axiata juga mendukung terus percepatan literasi digital melalui program Sisternet yang menyediakan beragam fitur edukasi untuk Perempuan Indonesia.
“Melalui FINANSISTER, kami berharap OCBC dan XL Axiata dapat terus bersama-sama menciptakan ekosistem yang kondusif untuk UMKM perempuan agar dapat tumbuh dan berkembang secara berkelanjutan, serta dapat menciptakan dampak yang nyata dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan mempercepat pertumbuhan ekonomi Indonesia,” tambah Lili.
Kerja sama antara OCBC dan XL Axiata dimulai pada tahun 2021 melalui program literasi keuangan dalam bentuk booth camp dan sharing session. Kedua belah pihak bersepakat untuk meningkatkan kerja sama dalam membawa kalangan womenpreneur semakin siap bersaing dalam menjalankan usahanya. (Icha)
Telko.id – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri, meluncurkan kampanye #MudahnyaKebaikan untuk mengajak masyarakat berbuat kebaikan kepada sesama dengan cara yang mudah, salah satunya melalui Sedekah Kuota.
Kampanye yang berlangsung selama bulan Ramadan ini bertujuan untuk menebar kebaikan tidak hanya dalam bentuk materi, namun juga bisa dilakukan melalui senyuman, memberikan doa baik, atau membantu satu sama lain apapun bentuknya.
“Berbicara tentang bentuk kebaikan dan berbagi di Bulan Ramadan, kita bisa melakukannya dengan sederhana. Melalui kampanye #MudahnyaKebaikan, kami mengajak masyarakat, terutama Gen Z, menerapkan secara langsung mudahnya berbuat kebaikan dan berbagi kebahagiaan,” kata Ritesh Kumar Singh, Director & Chief Commercial Officer Indosat Ooredoo Hutchison mengatakan,
Dalam kampanye ini, Tri menawarkan berbagai program mulai dari Sedekah Kuota, Diary Kebaikan Tri dan program lainnya dengan harapan dapat memperkuat nilai-nilai kebaikan di tengah masyarakat, serta mendorong semangat berbagi di bulan yang penuh berkah ini.
Kami percaya Indosat Ooredoo Hutchison melalui brand Tri dapat menjadi provider pilihan Gen Z dalam memfasilitasi kebutuhan digitalnya sekaligus berbagi kebaikan kepada sesama dengan cara yang mudah.
Kampanye #MudahnyaKebaikan mengajak para Gen Z untuk mendapatkan DOBEL Berkah di bulan Ramadan, memberikan sedekah kuota bagi yang membutuhkan.
Hanya dengan isi ulang Paket Happy atau dengan mengaktifkan kartu Perdana Happy, pelanggan dapat langsung turut serta bersedekah kuota tanpa memotong kuota produk yang dibeli atau diaktifkan pelanggan.
Pelanggan setia Tri dapat melakukan isi ulang Paket Happy 9GB yang berlaku untuk 7 hari atau Paket Isi Ulang Happy lainnya mulai dari 25.000. Sedangkan bagi pengguna baru Tri, dapat membeli kartu Perdana Happy mulai dari 25.000 yang berlaku 30 hari.
Dalam setiap pembelian Paket Isi Ulang dan Perdana Happy, pengguna akan turut ikut bersedekah kuota yang akan disalurkan Tri bekerjasama dengan Pusat Studi Al-Quran (PSQ).
Sedekah Kuota yang dikumpulkan dari pelanggan akan didistribusikan atas nama pelanggan Tri untuk mendukung kegiatan digital para santri di pesantren- pesantren yang direkomendasikan Yayasan PSQ.
“Di bulan Ramadan kali ini, kami, Pusat Studi Al-Quran, turut bersyukur dapat bekerjasama dalam gerakan #MudahnyaKebaikan dari Tri yang bertujuan mulia untuk menebar kebaikan ke seluruh Indonesia. Salah satu inisiatifnya adalah melalui Sedekah Kuota,” ujar Nasywa Shihab, Direktur Eksekutif Yayasan Dakwah Lentera Hati Indonesia (Pusat Studi Al-Quran).
Sedekah kuota itu akan dialokasikan untuk mendukung aktivitas digital teman-teman di pesantren agar bisa mendapatkan serta mengamalkan ilmu mereka melalui platform digital untuk menjadi penerus bangsa yang berkualitas.
Selain Sedekah Kuota, aplikasi bima+ sebagai ekosistem digital Tri juga memberikan beragam program pendukung kampanye #MudahnyaKebaikan, salah satunya Diary Kebaikan Tri. Program ini mengajak pelanggan untuk mencatat dan melakukan banyak kebaikan, seperti melakukan sharing kebaikan di social media, bermain game Ramadan, dan melakukan Sedekah Kuota.
Selain itu, ada special challenge yang menghadirkan beragam hadiah menarik seperti iPhone 15 dan total puluhan juta voucher e-wallet dari mitra. Pelanggan dapat menukar poin BonsTri melalui aplikasi bima+ untuk program Diskon Poin BonsTri hingga 90% di TGIF (Thank God It’s Fasting month), saat sahur dan berbuka puasa. (Icha)
Telko.id – Ada banyak hal yang bisa dilakukan oleh Gen Z untuk memaksimalkan momen traveling ketika liburan, salah satunya adalah bikinkonten ala content creator, mulai dari mengambil momen saat berkunjungan ke tempat wisata hingga hunting kuliner lokal.
Travel content creator Marischka Prudence menilai dengan modal smartphone yang memiliki kualitas kamera dan fitur pendukung yang epic seperti Samsung Galaxy S24 Series, ngonten on the go layaknya travel content creator bisa dengan mudah dilakukan.
“Saat traveling, pasti kita mau memaksimalkan momen liburan dengan mengunjungi berbagai spot dan mencoba beragam aktivitas yang unik untuk diabadikan. Dan momen ini sangat sayang kalau nggak di capture. Namun ngonten saat travelling akan lebih nyaman kalau bisa lebih praktis dan simpel supaya kita juga nggak kehilangan momennya,” ujar Marischka.
Nah, menurut Marischka dengan Galaxy S24 Series yang punya kualitas kamera bagus dan fitur pengaturan kamera yang canggih, bahkan karena sekarang sudah lengkap dengan kemampuan AI untuk editing, kamu ini bisa capture foto dan video yang epic menjadi lebih hassle-free terutama untuk anak-anak muda yang anti-ribet.
Buat kamu yang tertarik ngonten saat traveling, ada empat konten yang bisa kamu explore menurut Marischka, di antaranya:
#1 Bikin koleksi foto landscape saat berwisata alam
Hasil riset Indonesia Gen Z Report menyebutkan, 84% dari Gen Z menyukai perjalanan ke destinasi wisata alam dengan pemandangan yang bisa memberikan efek healing.
Pemandangan alam yang indah tentunya tidak boleh dilewatkan untuk diabadikan. Kamu bisa membuat koleksi foto landscape yang menakjubkan, yang nantinya bisa dipamerkan melalui Instagram Post atau disusun sebagai serangkaian slideshow di TikTok.
Saat mengambil gambar landscape, penting untuk memperhatikan komposisi dengan memfokuskan pada objek yang diambil. Menurut Marischka, kamu bisa mengambil variasi komposisi foto untuk membuat koleksi lengkap yang dapat menceritakan dengan utuh pengalaman berwisata lewat fotografi. Ini bisa dilakukan dengan memainkan ragam lensa yang ada di Galaxy S24 Series.
“Misalnya kita mau mengabadikan pemandangan pegunungan ketika sunrise, kita bisa mengambil berbagai komposisi foto lewat lensa yang berbeda-beda,” tutur Marischka.
Pertama, ambil dulu keseluruhan scenery yang lengkap dengan ultra wide untuk mengambil komposisi bukit, laut, matahari dan awan secara bersamaan. Lalu pakai lensa wide untuk mengambil scenery dengan komposisi yang lebih sempit, misalnya fokus pada pemandangan bukti dan kapal di laut.
“Nah, untuk mengambil detail dari kapal kita bisa menggunakan lensa tele dengan optical zoom hingga 5x yang bisa menggunakan resolusi 50 MP. Sehingga detail dari kapal tetap terlihat tajam,” tutur Marischka.
Gunakan lensa Ultra Wide dan Tele untuk ambil foto scenery aesthetic
Selain mengambil pemandangan, Marischka juga menggunakan lensa ultra wide untuk mengambil gambar selfie dengan teman-teman ketika berwisata dengan kamera belakang atau mengambil gambar diri sendiri di tengah scenery saat solo travelling.
Lensa ultra wide memudahkan dia untuk memastikan semua komposisi yang diinginkan masuk ke dalam lensa. Ketika selfie dengan kamera belakang atau solo travelling, Marischka juga bisa dengan mudah mengontrol shutter kamera dengan S Pen pada Galaxy S24 Ultra.
#2 Nge-vlog untuk abadikan momen seru dan sejarah menarik
Berwisata ke destinasi penuh petualangan atau mengunjungi landmark bersejarah yang kaya cerita memberikan kesempatan untuk mengabadikan momen secara autentik melalui vlogging.
Konten jenis ini bisa kamu post di berbagai platform seperti Instagram Reels, TikTok, atau Youtube Shorts. Permainan lensa ultra wide, wide, dan tele juga bisa digunakan ketika membuat konten video untuk menciptakan vlog yang lebih bercerita.
Marischka mengatakan penggunaan lensa yang berbeda dapat melengkapi scenery pada vlog sehingga membuat penonton bisa melihat langsung momen yang kita perlihatkan.
Rekam dalam satu waktu sekaligus dari dua angle pakai Fitur Dual Rec Galaxy S24 Series
“Permainan lensa ini bisa melengkapi konten kita, karena ketika mereka menonton vlog, penonton ingin tahu itu dimana, suasananya seperti apa, objek apa saja yang ada di sana. Kombinasi lensa digunakan untuk membantu membangun cerita,” ujar Marischka.
Sebelum pakai Galaxy S24 Ultra, Marischka harus take satu-satu untuk ambil footage dengan lensa yang berbeda. Biasanya aku pause, terus ganti lensa. Tapi sekarang sudah nggak perlu repot-repot, tinggal pakai Dual Rec saja. Bisa langsung ambil footage dengan dua lensa berbeda dalam sekali take, mau pilih kamera depan dan belakang ataupun kamera belakang keduanya.
“Hasilnya pun bisa di-save jadi separate files. Bikin lebih praktis banget dan konten kamu beda dengan yang lain,” ujar Marischka.
Nggak perlu khawatir audio saat vlogging hilang fokus dengan pengaturan mic di Pro Video
Selain permainan lensa, voice over juga memberikan sentuhan personal pada vlog sekaligus membuat konten jadi lebih menarik karena penonton seolah mendengarkan cerita dari visual yang ada.
Agar voice over lebih tertata, Marischka merekomendasikan membuat script pada Samsung Notes. Ia sangat dimudahkan dengan adanya S Pen untuk menulis dan kemampuan Auto Format yang dapat merapikan catatan.
Voice over pada video juga bisa dikombinasikan dengan percakapan di luar script yang diambil langsung dari video. Agar kualitas suara tetap stabil, Marischka menggunakan pengaturan mic pada Pro Video yang bisa disesuaikan dengan posisi sumber suara kita saat mengambil gambar.
#3 Buat foto portrait tematik dengan memainkan filter
Saat traveling ke destinasi wisata yang aesthetic, coba adopsi pendekatan baru untuk mengambil foto portrait tematik yang berbeda dari biasanya.
Misalnya, ketika explore tempat-tempat bersejarah, kamu bisa menciptakan atmosfer foto vintageala kamera analog atau bikin foto portrait estetik ala kamera digital di pinggir pantai saat golden hour. Tanpa perlu membawa dua jenis kamera tersebut, semuanya bisa kamu create dengan memanfaatkan fitur editing warna, eksposur, dan filter di gallery Galaxy S24 Series.
Sebelum proses editing, pastikan kamu memperhatikan pengaturan brightness dan fokus saat pengambilan gambar. Marischka mengatakan untuk mengambil gambar yang lebih tajam, kita bisa menurunkan sedikit brightness pada gambar dan mengunci fokus pada objek yang diinginkan.
Untuk menciptakan foto vintage, proses editing bisa dilakukan di galeri untuk mendapatkan nuansa yang lebih redup, detail yang lebih tajam, kontras yang hidup, serta mainkan suhu warna untuk kesan yang lebih dingin.
Sementara itu, untuk foto ala kamera digital kamu bisa gunakan flash dalam kondisi pencahayaan terbatas. Kalau ingin hasil flash yang lebih halus, kamu bisa memanfaatkan flash dari hp yang berbeda.
Sulap foto kamu sesuai style dengan bikin preset di My Filter
Kemudian pada proses editing, kamu cukup sesuaikan exposure, kontras, highlight, shadow, dan vibrance hingga mencapai hasil yang diinginkan. Setelah menemukan pengaturan yang sesuai untuk menciptakan kesan kamera analog atau digital, simpanlah pengaturan tersebut sebagai filter siap pakai selama perjalanan dengan membuat My Filter di galeri.
#4 Hasilkan foto yang lebih outstanding di media sosial dengan Super HDR
Upload konten di media sosial menjadi hal yang wajib dilakukan, terutama saat kita sedang traveling, karena selain akan menjadi album kenangan digital, kita juga bisa sharing ke teman-teman kita pengalaman traveling kita, kasih mereka ide untuk tempat-tempat menarik.
Namun, kualitas gambar yang kita bagikan di media sosial terkadang mengalami penurunan, sehingga foto jadi terlihat kurang tajam. Untuk memastikan setiap gambar tampil memukau, teknologi Super HDR pada Galaxy S24 Series memiliki kemampuan untuk menampilkan preview layaknya hasil foto asli yang begitu hidup sebelum shutter ditekan.
Langsung upload! Super HDR bikin foto kamu tetap tajam di aplikasi media sosial
Menariknya, teknologi ini sudah langsung terintegrasi dalam aplikasi media sosial pihak ketiga, sehingga memungkinkan pengguna meng-upload kualitas foto Super HDR secara langsung pada berbagai platform.
Saat menjelajahi galeri atau melihat feed dan reels di Instagram, gambar dan video juga akan tampil dalam mode Super HDR, memberikan rentang kecerahan, warna, dan kontras yang lebih hidup. Super HDR tidak hanya memengaruhi gambar umum, tetapi juga memberikan hasil yang cerah dan luar biasa pada foto selfie, bahkan ketika cahaya di belakang objek sangat terang.
“Galaxy S24 Series memberikan keleluasaan kepada pengguna untuk mengeksplorasi beragam cara membuat konten dengan kualitas kamera terbaik yang didukung dengan ragam fitur dan peningkatan kemampuan AI. Dengan demikian, proses content creation jadi lebih mudah dan praktis di mana pun dan kapan pun, termasuk ketika traveling,” ujar Verry Octavianus, MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia.
Rasakan cara baru bikin konten saat travelling dengan Galaxy S24 Series sekarang!
Nikmati fitur-fitur canggih Galaxy AI di Galaxy S24 Series untuk merasakan manfaat sebenarnya dari pengalaman mobile AI terbarukan yang membuat ngonten on the go jadi lebih praktis.
Galaxy S24 Ultra hadir dengan harga mulai dari Rp21.999.000 (12GB/256GB). Galaxy S24+ dibanderol dengan harga mulai dari Rp16.999.000 (12GB/256GB). Galaxy S24 tersedia dengan harga mulai dari Rp13.999.000 (8GB/256GB). (Icha)
Telko.id – Buat konten yang menarik itu, salah satu caranya adalah melalui proses edit, tapi kadang bosen juga edit konten yang gitu-gitu aja. Nah, kalau menggunakan fitur Artificial Intelligence atau AI di Galaxy S24 Series, proses edit pun jadi lebih seru! Penasaran?
Ya, kalau proses edit itu biasa nya cukup memakan waktu, tapi kalau menggunakan fitur AI di Galaxy S24 Series, ini yang jadi salah satu keunggulannya.
Kehadiran fitur AI pada Galaxy S24 Series, proses edit konten menjadi lebih mudah, cepat, dan menyenangkan. Tak hanya itu, membantu dalam pengeditan, sehingga hasil akhirnya lebih maksimal.
Edit tanpa aplikasi tambahan
Menariknya, dan jadi keunggulan Galaxy AI di Galaxy S24 Series adalah kemampuannya untuk edit konten secara langsung tanpa perlu menggunakan aplikasi tambahan.
Baca juga :
Anda dapat langsung melakukan editing tanpa harus memindahkan konten ke aplikasi editing khusus, menghemat waktu dan usaha.
Edit Suggestion untuk pengeditan praktis
Fitur Edit Suggestion memungkinkan pengguna untuk mengedit konten dengan lebih praktis.
Galaxy S24 Series akan memberikan saran edit yang dapat langsung diterapkan, sehingga pengguna tidak perlu repot-repot memikirkan perubahan yang perlu dilakukan.
Saran editing yang diberikan bisa beragam, tergantung pada jenis dan isi foto. Misalnya, meningkatkan kualitas keseluruhan foto dengan opsi Remaster. Jika foto menampilkan sebuah objek, kamu bisa mendapatkan saran untuk membuat blur pada backgroudnya.
Cara Menggunakan Edit Suggestion
Buka Aplikasi Editing: Mulailah dengan membuka aplikasi editing foto atau video pada Galaxy S24 Series.
Pilih Konten yang Akan Diedit: Pilih konten yang ingin diedit dan buka fitur editing yang sesuai.
Aktifkan Edit Suggestion: Cari opsi untuk mengaktifkan Edit Suggestion pada aplikasi editing yang digunakan. Aktifkan fitur ini untuk mulai menerima saran editing.
Terapkan Saran Editing: Setelah menerima saran editing, pilih saran yang diinginkan dan terapkan pada konten. Galaxy S24 Series akan secara otomatis melakukan editing sesuai dengan saran yang dipilih.
Simpan Hasil Editing: Setelah puas dengan hasil editing, simpan konten yang telah diedit.
Generative Edit untuk Transformasi Konten
Fitur edit lain yang ada di Galaxy S24 Series adalah Generative Edit. Dengan fitur ini, Anda dapat dengan mudah dan cepat memindahkan objek dalam konten atau mengisi background konten dengan bantuan AI.
Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengubah konten mereka secara kreatif dan menyeluruh.
Cara Menggunakan Generative Edit pada Galaxy S24 Series
Buka Aplikasi Editing: Mulailah dengan membuka aplikasi editing foto atau video pada Galaxy S24 Series.
Pilih Konten yang Akan Diedit: Pilih konten yang ingin diedit dan buka fitur editing yang sesuai.
Aktifkan Generative Edit: Cari opsi untuk mengaktifkan Generative Edit pada aplikasi editing yang digunakan. Aktifkan fitur ini untuk mulai melakukan transformasi konten.
Pilih Jenis Transformasi: Pilih jenis transformasi yang ingin dilakukan, seperti memindahkan objek atau mengisi background konten.
Terapkan Transformasi: Setelah memilih jenis transformasi, terapkan transformasi tersebut pada konten. Galaxy S24 Series akan secara otomatis melakukan transformasi sesuai dengan pilihan yang dipilih.
Simpan Hasil Editing: Setelah puas dengan hasil editing, simpan konten yang telah diedit.
Beragam tools editing
Galaxy S24 Series juga dilengkapi dengan berbagai tools editing yang membantu dalam mengedit konten dengan lebih detail.
Seperti Tools seperti Object Eraser, Remove Shadow, dan Remove Reflection yang memungkinkan Anda untuk menghilangkan objek yang tidak diinginkan, bayangan, atau pantulan yang mengganggu dalam konten.
Contoh Tools Object Eraser
Cara Menggunakan Tools Object Eraser, Remove Shadow, dan Remove Reflection pada Galaxy S24 Series
Buka Aplikasi Editing: Mulailah dengan membuka aplikasi editing foto atau video pada Galaxy S24 Series.
Pilih Konten yang Akan Diedit: Pilih gambar atau video yang ingin diedit dan buka fitur editing yang sesuai.
Aktifkan Tools yang Diinginkan: Cari opsi untuk mengaktifkan tools Object Eraser, Remove Shadow, atau Remove Reflection pada aplikasi editing yang digunakan.
Pilih Area yang Akan Diubah: Pilih area yang ingin diubah, seperti objek yang akan dihapus, bayangan yang akan dihilangkan, atau pantulan yang akan dihapus.
Terapkan Perubahan: Setelah memilih area yang akan diubah, terapkan perubahan tersebut pada konten. Galaxy S24 Series akan secara otomatis melakukan perubahan sesuai dengan pilihan yang dipilih.
Simpan Hasil Editing: Setelah puas dengan hasil editing, simpan konten yang telah diedit.
Bagaimana? Seru dan mudahkan? Ya, dengan fitur-fitur unggulan seperti Edit Suggestion, Generative Edit, Object Eraser, Remove Shadow, dan Remove Reflection, Galaxy S24 Series membawa pengalaman editing konten ke tingkat berikutnya.
Anda tidak hanya dapat menghasilkan konten yang lebih baik, tetapi juga dapat melakukannya dengan lebih efisien dan menyenangkan. Tidak ketinggalan, hasil nya pasti jauh lebih maksimal dan berkualitas. (Icha)
Telko.id – Pas traveling, pasti banyak moment indah yang ingin diabadikan, apalagi banyak konten traveling sinematik yang suka muncul di For You Page (FYP) Tiktok atau Instagram Reels? Jadi ingin buat juga kan?
Gampang, kalau menggunakan Galaxy S24 Series dapat buat konten sinematik ala profesional yang terlihat kompleks bisa dengan cara yang praktis.
Soalnya, Samsung telah melengkapi Galaxy S24 Series dengan kemampuan kamera terdepan yang memungkinkan pengguna membuat setiap momen traveling menjadi konten epic dalam kondisi apapun.
“Konten epic yang umumnya memerlukan alat dan keahlian profesional kini bisa didapatkan dengan lebih mudah berkat fitur-fitur terdepan dari Galaxy S24 Series,” ujar Verry Octavianus, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia.
Memaksimalkan Hasil Video Low Light dengan Kemampuan Nightography pada Galaxy S24 Series
Seperti kemampuan Nightography yang kian ditingkatkan untuk merekam video dengan kualitas paling jernih di kondisi gelap. Pro Video yang memungkinkan pengaturan manual layaknya kamera profesional untuk pengambilan video.
Serta Optical Zoom 5x yang memungkinkan pengambilan gambar yang detail untuk transisi video yang cantik. Menjadikan smartphone ini sebagai life-hack bagi pengguna dalam menciptakan konten sekelas profesional dengan mudah.
Yuk simak hacks untuk bikin konten menarik saat traveling dengan Galaxy S24 Series:
Ciptakan efek sinematik dengan memainkan cahaya pada kondisi low light
Tak sedikit momen memorable saat traveling terjadi pada malam hari atau di kondisi low light. Seperti saat kita melihat pertunjukan budaya di malam hari, festival lampion, camping di pegunungan, atau menikmati nightlife di destinasi yang kita datangi.
Momen-momen ini bisa dijadikan objek yang menarik untuk konten sinematik tetapi sering kali minimnya cahaya membuat hasil konten menjadi kurang jernih.
Dengan kemampuan Nightography Galaxy S24 Series, konten low light bisatertangkap dengan jernih dan lebih epic, kamu juga bisa memaksimalkan permainan cahaya saat mengambil variasi angle.
Untuk mendapatkan hasil video sinematik dari kemampuan Nightography pada Galaxy S24 Series yang memaksimalkan ketajaman hasil rekaman saat gelap, ini tips yang bisa kamu coba:
Arahkan kamera ke suatu sumber pencahayaan untuk menciptakan efek biasan yang epic dan sinematik.
Ciptakan transisi video yang cantik dengan mengambil footage yang membelakangi sumber pencahayaan.
Kombinasikan footage-footage tersebut saat editing untuk menciptakan variasi konten yang berbeda.
Nah, Galaxy S24 Series juga dibekali chipset flagship dengan AI ISP untuk meningkatkan kemampuan Nightography. AI ISP membantu perangkat untuk lebih cerdas dalam membedakan pergerakan perekam dengan subjek yang direkam untuk menciptakan video yang lebih smooth di kondisi minim cahaya.
AI di arsitektur ISP ini pun mendukung noise reduction yang lebih optimal sehingga perangkat mampu menghasilkan video yang lebih jernih di kondisi low-light, termasuk saat merekam dengan menggunakan zoom.
Gunakan pengaturan manual pada Pro Video pada kondisi pencahayaan yang tricky
Pada kondisi pencahayaan tertentu, dibutuhkan pengaturan khusus pada kamera sehingga dapat memaksimalkan hasil konten agar tetap jernih dan cerah.
Contohnya, ketika mengambil gambar api unggun atau pertunjukan api di malam hari. Kalau menggunakan mode kamera biasa, kamera akan langsung fokus pada sumber cahaya dan membuat objek di sekelilingnya menjadi gelap.
Pada kondisi pencahayaan tertentu pun bisa memunculkan garis-garis atau flicker pada video yang tidak bisa diatasi dengan mode biasa.
Mengatur ISO, Shutter Speed dan Fokus pada Pro Mode untuk Mengambil Efek Sinematik dengan Galaxy S24 Ultra
Agar hasil video terlihat lebih epic, kamu bisa menggunakan mode Pro Video untuk mengubah pengaturan kamera secara manual dengan cara sebagai berikut:
Buka Pengaturan Kamera lalu pilih mode Pro Video
Atur Shutter Speed dan ISO untuk mengurangi durasi cahaya yang masuk
Tingkatkan Shutter Speed dan turunkan ISO jika ingin fokus pada cahaya api saja
Sebaliknya, kamu bisa menurunkan Shutter Speed dan meningkatkan ISO untuk fokus pada cahaya api dan sekitarnya
Kamu juga bisa mengatur frame rate untuk mengurangi flicker pada video dalam kondisi pencahayaan tertentu, seperti lampu jalan
Ambil detail dengan tajam dan cerah menggunakan Optical Zoom
Samsung Galaxy S24 Series juga menghadirkan solusi revolusioner lainnya bagi para traveler yang ingin menciptakan konten sinematik berupa video cinematic yang memukau.
Berkat fitur 5x optical zoom terbaru yang disandingkan dengan sensor kamera 50MP, Galaxy S24 Series mampu menghasilkan video yang tidak shaky atau pecah saat pengguna merekam menggunakan zoom untuk mendekatkan objek yang direkam.
Menggunakan Zoom 5x untuk Mengambil Detail Pertunjukkan Budaya Dalam Kondisi Low Light
Dengan kemampuan tersebut, kamu bisa mendapatkan detail-detail yang lebih hidup pada video walau kamu tidak bisa terlalu dekat dengan objek yang dibidik saat merekam.
Fitur ini bisa digunakan untuk merekam berbagai momen unik selama traveling, seperti mengambil detail ekspresi para penari dalam pentas pertunjukan, detail pergerakan api saat mengambil gambar api unggun di malam hari, atau detail bangunan saat mengambil gambar pemandangan kota di malam hari.
Dipadukan dengan Nightography yang telah ditingkatkan, kamu pun tetap bisa mendapatkan hasil video yang jernih saat merekam dengan zoom di kondisi pencahayaan yang redup.
Level-up video traveling kamu dengan Instant Slow-mo
Samsung Galaxy S24 Series juga menghadirkan fitur Instant Slow-mo yang memungkinkan pengguna bikin video gerak lambat dengan secara instan setelah mengambil konten.
Dengan Instant Slow-mo, kamu bisa membuat momen-momen seru yang mungkin terjadi terlalu cepat jadi lebih epic berkat efek gerak lambat dengan hanya menekan di bagian yang diinginkan untuk tampilan Slow-mo.
Bukan hanya itu, sekarang video yang kamu ambil langsung di kamera S24 series ataupun dari sumber lain, dapat langsung menjadi video Slow-mo dengan kemampuan Galaxy AI.
Fitur ini akan sangat berguna untuk edit video yang direkam saat traveling, seperti kemeriahan di tengah festival, burung-burung yang beterbangan di pelabuhan, atau aksi unik teman kamu selama perjalanan.
Dengan mengambil video biasa di resolusi 30FPS kamu bisa langsung membuat menjadi video Slow-mo yang beresolusi 60 FPS bahkan hingga 120 FPS dengan bantuan Generative Slow-mo oleh Galaxy AI.
Jadi, kamu tak perlu FOMO dengan video slow-motion yang sering muncul di Instagram atau TikTok karena kamu bisa membuatnya dengan begitu praktis.
Fitur Instant Slow Mo Buat Jadi Lebih Leluasa Mengkreasikan Slow Motion Video pada Footage Apapun
Untuk pakai fitur Instant Slow-mo di Galaxy S24 Series, ikuti cara mudah berikut ini:
Preview video yang telah kamu rekam.
Tekan lama bagian yang ingin kamu buat dalam gerakan lambat.
Lalu untuk menyimpannya menjadi video Slow-mo ketuk ikon “Edit”, lalu pilih “Adjust Speed”.
Potong secara manual di mana kamu ingin Instant Slow-mo terjadi.
Kilk “Save” untuk menyimpan hasil editing langsung di video asli atau “Save as Copy” untuk membuat salinan video yang telah diedit dan membiarkan video orisinal tetap tersimpan.
Nikmati Bikin konten sinematik dengan Galaxy S24 Series!
Nikmati fitur-fitur canggih di Galaxy S24 Series untuk merasakan manfaat sebenarnya dari pengalaman mobile AI terbarukan yang membuat segala aktivitas jadi lebih praktis, termasuk bikin konten selama traveling.
Galaxy S24 Ultra hadir dengan harga mulai dari Rp21.999.000 (12GB/256GB). Galaxy S24+ dibanderol dengan harga mulai dari Rp16.999.000 (12GB/256GB). Galaxy S24 tersedia dengan harga mulai dari Rp13.999.000 (8GB/256GB). (Icha)