Latest Phone

Tecno Perkenalkan Robot Anjing Lucu di MWC Barcelona

Telko.id – Tecno kembali ikut meramaikan MWC Barcelona 2024...

Oppo Pad Air2

Tecno Spark 20

Uni Eropa dan Brazil Berkolaborasi Kembangkan 5G

Telko.id – Uni Eropa dan Brazil baru-baru ini menandatangani perjanjian untuk bekerja sama mengembangkan jaringan seluler ultra cepat 5G, yang bertujuan untuk secara besar-besaran mempercepat koneksi internet di kedua kawasan.

Kesepakatan yang ditandatangani di Barcelona oleh Komisaris Digital Uni Eropa, Guenther Oettinger dan Menteri Komunikasi Brasil Andre Figueiredo ini menetapkan tujuan pada standar dan penelitian 5G umum serta bingkai waktu untuk memperkenalkan teknologi baru tersebut.

“Baik Eropa maupun Brasil bisa tertinggal di era digital. Dengan kesepakatan hari ini kami berkomitmen untuk bekerja sama mengembangkan 5G dalam apa yang disebut industri vertikal seperti transportasi atau energi,” kata Oettinger dalam sebuah pernyataan seperti dilansir Phys, Senin (29/2).

Dalam pernyataan bersama itu, Brazil dan Komisi Eropa mengatakan infrastruktur komunikasi adalah “tulang punggung perekonomian dan masyarakat digital di masa depan, yang dapat menciptakan pekerjaan lebih banyak dan lebih baik, serta memberikan kontribusi untuk pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan” pada ekonomi Brazil maupun Uni Eropa.

Kecepatan jaringan 5G dipandang sebagai pusat pengembangan Internet of Things, serangkaian obyek web-enabled cerdas yang digunakan dalam kehidupan sehari-hari.

Dengan memberikan data yang lebih cepat, kecepatan jaringan 5G bisa mengaktifkan layanan seperti mobil tanpa pengemudi dan operasi jarak jauh – dimana ahli bedah melakukan operasi jarak jauh dengan bantuan robot dan memungkinkan pelanggan untuk menikmati video dan virtual reality dengan lebih mudah.

International Telecommunication Union atau ITU mengatakan bahwa negara-negara anggotanya telah menyetujui rencana untuk merinci bagaimana menyelaraskan standar untuk 5G, dengan peluncuran diharapkan akan terjadi pada 2020.

Selain Brazil, Uni Eropa juga telah menandatangani perjanjian 5G dengan China, Jepang dan Korea Selatan.

Latest

Erajaya Active Lifestyle, Catat Penjualan Bersih Naik 22,8% YoY

Telko.id - PT Sinar Eka Selaras, Tbk. (ticker code:...

Galaxy AI Bakal Hadir Di Flagship Samsung Lain, Ini Daftarnya!

Telko.id - Samsung Electronics Indonesia resmi mengumumkan ketersediaan Galaxy...

Sistem E-Katalog Versi 6.0 LKPP, Responsif, Bisa Lacak Pengiriman dan Pembayaran

Telko.id - Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) luncurkan...

Telkomsel Ramadan Insight 2024, Panduan Bagi Para Pelaku Bisnis

Telko.id - Telkomsel melalui unit bisnis Telkomsel Enterprise kembali...

Rekomendasi

Acer Indonesia Hadirkan Dua Laptop AI, Swift X 14 AI dan Swift Go 14 AI

Telko.id - Acer Indonesia hari ini (27/3) resmi merilis laptop seri Swift generasi terbaru Swift X 14 AI (SFX14-72G) dan Swift Go 14 AI...

Review : Acer Aspire 5 Spin 14 Varian Intel Core i5-1335U

Laptop Multifungsi dengan Segudang Inovasi Telko.id - Acer Aspire 5 Spin 14 (A5SP14-51MTN) mengusung konsep laptop convertible yang mendukung beragam aktivitas sehari-hari dengan fleksibilitas tinggi....

Acer Kenalkan Laptop Gaming Predator Helios Neo 16, Apa Keunggulannya?

Telko.id - Acer resmi meluncurkan laptop gaming Predator Helios Neo 16 terbaru, dilengkapi dengan  Intel Core HX series generasi ke-14 terbaru dan GPU Laptop...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini