spot_img
Latest Phone

Garmin Instinct 3 Tactical Edition: Smartwatch Tangguh untuk Misi Ekstrem

Telko.id - Garmin baru saja menghadirkan Instinct 3 –...

ASUS Vivobook S14: Laptop AI 45+ TOPS untuk Produktivitas Tanpa Batas

Telko.id - ASUS Vivobook S14 (S3407QA), laptop terbaru yang...

Garmin vívoactive 6, Tak Sekadar Pintar, Dukung Gaya Hidup Aktif dan Tampil Lebih Gaya

Telko.id - Garmin Indonesia memperkenalkan vívoactive 6, smartwatch wellness...

Lebih Bugar Setelah Lebaran dengan Smartwatch Garmin

Telko.id - Pernahkah Anda merasa tubuh terasa berat dan...

PC Global Melonjak 4,9% di Q1 2025, Tapi Tarif China Ancam Pasokan

Telko.id - Angka-angka terbaru dari IDC mengungkap fakta mengejutkan:...
Beranda blog Halaman 1326

TCash Kini Tersedia Secara Nasional Dengan Gandeng KFC

0

Telko.id – Telkomsel terus mengembangkan layanan uang elektronik TCASH dan ekosistem pendukungnya untuk menciptakan gaya hidup baru dalam bertransaksi non tunai. Untuk mempermudah penetrasi secara nasional, Telkomsel menggandeng KFC. Salah satu jaringan restoran cepat saji dengan basis pelanggan terbesar di Indonesia, untuk memberikan pengalaman bertransaksi baru yang lebih mudah bagi konsumen KFC.

“Kerjasama dengan KFC akan mempercepat adopsi TCASH sebagai metode pembayaran baru secara lebih masif dan memperkuat ekosistem jaringan merchant TCASH dengan teknologi Near Field Communication terbesar yang didukung lebih dari 6.000 gerai merchant. Inilah salah satu upaya kami dalam menyediakan solusi layanan terdepan sesuai digital lifestyle pelanggan sekaligus mendukung Gerakan Nasional Non Tunai yang dicanangkan pemerintah,” ujar Edward Ying, Direktur Planning and Transformation Telkomsel menjelaskan.

Untuk menandai kerjasama strategis ini, Telkomsel menggelar program “3 Hari Ditraktir TCASH” yang dipersembahkan bagi pelanggan yang menggunakan TCASH Tap di seluruh gerai KFC se-Indonesia.

Dalam program ini, pelanggan ditraktir untuk menikmati menu gratis yang berbeda setiap harinya; Oriental Bento (11 November 2016), Crispy Strips (12 November 2016), dan Chicken (13 November 2016). Promo ini berlaku bagi pelanggan yang memiliki saldo TCASH minimal Rp 20.000, di mana pelanggan hanya bisa menikmati satu kali menu gratis setiap harinya. Untuk memperoleh menu gratis dalam promo ini, caranya sangat mudah. Pengguna TCASH hanya perlu melakukan tap (mendekatkan ponsel dengan mesin EDC) di kasir gerai KFC dan tidak dikenakan biaya.

“Kolaborasi layanan TCASH dengan Telkomsel sebagai operator seluler dengan jumlah pelanggan terbanyak dan jaringan terluas di Indonesia tentunya membuat konsumen kami semakin nyaman dalam melakukan transaksi pembayaran di 540 gerai KFC yang tersebar di seluruh Indonesia,” kata Justinus Dalimin Juwono, Direktur PT Fast Food Indonesia Tbk, selaku pemilik gerai KFC.

Telkomsel secara konsisten mengembangkan ekosistem layanan keuangan digital dengan menggandeng puluhan merchant ternama yang terdiri dari kategori makanan dan minuman, hiburan, belanja online, serta mitra pembayaran. Untuk melakukan pembayaran di merchant-merchant tersebut, pelanggan cukup mengaktifkan dan menempelkan sticker NFC TCASH ke ponsel, lalu melakukan tap di kasir gerai merchant. Transaksi TCASH pun sangat aman karena menggunakan PIN. Saat ini lebih dari satu juta pelanggan Telkomsel aktif menggunakan TCASH Tap sebagai metode pembayaran secara nontunai.

Sampai saat ini transaksi TCash setiap bulannya mencapai 400 ribu. Masih belum besar. Hal itu disebabkan karena TCash ini baru bisa digunakan di wilayah Jabodetabek saja. “Tapi mulai hari ini sudah bisa secara nasional, terutama di KFC,” ujar Rudi Hamdani, VP MFS Operations Telkomsel menjelaskan.

Rudi juga menambahkan bahwa ke depan akan merangkul UMKM lokal di daerah-daerah dan promosi yang sesuai untuk meningkatkan jumlah transaksi.

Ke depan, kerjasamanya pada semester pertama 2017, akan ada pengembangkan sebagai solusi mahalnya EDC sebagai alat pembayaran di merchant. Sebagai next geration digital payment, smartphone akan menjadi solusi ‘EDC’ yang lebih murah. Namun, edukasi ke karyawan merchant juga menjadi penting karena akan memberikan kenyamanan pada pelanggan TCash.

Sampai saat ini, rencana tersebut masih dalam pengembangan dan pengkajian lebih lanjut untuk model bisnisnya dengan para merchant. Apakah smartphonenya akan dipinjamkan atau diberikan dengan pagu transaksi yang telah ditentukan pada awal perjanjian. (Icha)

Ini dia Hasil Studi Nokia Smart City Playbook di 22 Smart City

0

Telko.id – Machina Research, melakukan penelitian atas nama Nokia untuk melihat strategi smart city di 22 kota di seluruh dunia, termasuk Cape Town, Dubai dan Jeddah. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi kota-kota lain di dunia sehingga mampu memberikan panduan yang konkrit sehingga menjadi smart city yang loebih cerdas, aman dan berkelanjutan.

Machina Research sendiri merupakan perusahaan penyedia intelijen pasar strategis di Internet of Things (IOT). Dengan adanya penelitian ini maka diharapkan dapat menjadi pedoman yang dapat dikembangkan dan dimasukan dalam strategi di seluruh dunia.

Dalam studi tersebut ditemukan keragaman yang signifikan dalam strategi smart city dari kota yang berbeda, tetapi mengidentifikasi ada tiga katagori yang berbeda dari kota-kota tersebut yang dapat dijadikan rujukan sehingga smart city terbentuk.

Pertama adalah The ‘anchor’. Dengan melibatkan beberapa kota sebuah aplikasi tunggal untuk mengatasi masalah mendesak seperti kemacetan lalu lintas, dan kemudian menambahkan aplikasi lain dari waktu ke waktu.

Kedua, The ‘Platform’. Dengan melibatkan pembangun infrastruktur yang diperlukan untuk mendukung berbagai aplikasi pintar dan jasa.

Ketiga, ‘Beta Kota’. Beberapa smart city tersebut juga mencoba beberapa aplikasi sebagai pilot project untuk melihat perubahan di dalam kota tersebut. Dari sebelum menggunakan aplikasi dan sesudah penggunaan aplikasi. Semua itu akan dibuatkan keputusan untuk melakukan penyebaran jangka panjang.

Dalam studi ini juga ditemukan perbedaan yang signifikan diantara kota yang diteliti. Walaupun beberapa kota menerapkan cara yang sama. Disisi lain, ditemukan juga bahwa smart city akan sukses jika telah menerapkan aturan yang terbuka dan transparan untuk penggunaan data. Baik oleh departemen, pemerintah dan pihak ketiga. Aturan tersebut mengatur penggunaan data secara bersama dan menghasilkan uang untuk menutupi biaya pengelolaan data.

Beberapa kota yang diteliti menunjukan kemajuan dalam membangun smart city ketika kota tersebut sudah memiliki komitmen untuk membuat informasi dan teknologi komunikasi (ICT) dan infrastruktur IoT dapat diakses oleh pengguna baik di dalam maupun di luar pemerintahan, dan menghindari penciptaan perbedaan antara departemen pemerintah. Jika pemerintah bersama dengan mitra pihak ketiga nya serta warga terlibat aktif, terlihat smart city lebih efektif. Terutama untuk aplikasi yang banyak dinikmati oleh masyarakat luas. Seperti smart lighting dan smart parking.

Yang perlu dicermati juga adalah infrastruktur smart city harus sesuai dengan skalanya sehingga dapat tumbuh dan berkembang. Dengan demikian dapat memenuhi kebutuhan masa depan, dan aman untuk memberikan kepastian bahwa baik pemerintah dan data pribadi dilindungi.

Diperkirakan 66 persen dari populasi dunia akan tinggal di pusat-pusat kota pada tahun 2050. Hal itu yang mendasari bahwa penting bagi pemerintah dan pemangku kepentingan lainnya untuk membuat strategi yang tepat agar lebih efektif dalam memenuhi kebutuhan yang sesuai dengan pertumbuhan populasi. Itu sebabnya, smart ICT dan platform IOT memiliki peran penting dalam evolusi smart city.

Kesimpulan dari hasil studi tersebut adalah banyak kota yang sudah memanfaatkan teknologi dapat mengoptimalkan layanan dan infrastruktur, membuat keputusan yang lebih baik, meningkatkan pembangunan ekonomi, mendorong interaksi sosial dan membuat komunitas dalam kota tersebut lebih aman dan ramah lingkungan sekaligus meningkatkan layanan publik.

“Proses pembuatan kota cerdas sangat kompleks, dan ada begitu banyak strategi yang berbeda yang diajukan di pasar. Jadi diperlukan pemilihan cara yang tepat agar smart city terwujud. Hal ini merupakan tantanga besar bagi sebuah kota,” ujar Joachim Wuilmet, head of customer marketing and communications at Nokia.

Joachim menambahkan bahwa studi yang dilakukan oleh Nokia ini bertujuan agar smart city lebih cepat terwujud dan mampu mengidentifikasi persoalan lebih mudah sehingga dapat dicarikan solusi yang tepat. Tentu dengan harapan, Nokia mampu membantu sebuah kota untuk mengembangkan secara bersama. Mulai dari jaringan yang aman dan terukur serta platform yang dibutuhkan masyarakat kota tersebut agar lebih cerdas, aman dan berkelanjutan.

“Tidak ada yang mengatakan membuat smart city itu mudah. Ada banyak yang harus dipilih. Baik dari sisi teknologi maupun model bisnis yang berkembang pesat. Hal itulah yang membuat adanya sedikit ketidakpastian,” ujar Jeremy Hijau, Principal Analyst at Machina Research and author of the Smart City Playbook menjelaskan.

Tidak ada pilihan yang benar-benar tepat. Namun, dengan adanya studi ini, paling tidak perjalanan menuju smart city menjadi lebih cepat, dengan mata yang terbuka, harapan yang realitis dan kemauan untuk belajar dengan orang lain. “Dapat belajar dari kota lain. Terlebih bagi yang memiliki persoalan yang sama. Termasuk juga, studi ini menjadi dasar bagi para pemain star-up agar menjadi inovator yang besar.

Sebagai catatatan, studi ini dilakukan di 22 kota yakni Auckland, Bangkok, Barcelona, ​​Berlin, Bogota, Bristol, Cape Town, Cleveland, Delhi, Dubai, Jeddah, Mexico City, New York City, Paris, Pune, San Francisco, Sao Paolo, Shanghai , Singapura, Tokyo, Wina dan Wuxi. (Icha)

Menkominfo: Pemerintah Fokus Kembangkan UMKM

0

Telko.id – Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara menyampaikan bahwa pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) menjadi salah satu fokus pembangunan pemerintah saat ini. Pemerintah sepakat bahwa UMKM harus dilindungi, karena merupakan salah satu inti dalam ketahanan ekonomi Indonesia.

“Sudah jelas, arah pembangunan pemerintah, affirmative policy-nya ditujukan untuk UMKM. Harus dilindungi, karena suka tidak suka, UMKM adalah core ketahanan ekonomi kita,” kata Rudiantara saat menghadiri Forum Dialog Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) di Menara Bidakara, Jakarta (10/11).

Lebih lanjut Menteri Rudiantara mengatakan bahwa salah satu bentuk affirmative policy dari Kementerian Kominfo bagi pengembangan UMKM adalah melalui program Satu Juta Nama Domain dan Gerakan 1000 Startup.

“Dari Kominfo kan jelas, yang Satu Juta Nama Domain dan 1000 Startup itu arahnya ke UMKM,” tuturnya.

Menteri Rudiantara juga menambahkan bahwa dalam membuat kebijakan tersebut, terdapat dua aspek utama yang harus diperhatikan pemerintah yaitu aspek applicable dan enforceable.
“Regulasi itu harus dua, applicable dan enforceable. Applicable, apakah mungkin untuk diterapkan. Enforceable, ada insentif tidak, ada penaltinya atau tidak.” kata Rudiantara.
Oleh karena itu, Menkominfo berharap pemerintah bersama HIPMI dapat bersama-sama fokus dalam mendorong pertumbuhan UMKM, agar regulasi yang dikeluarkan oleh pemerintah nantinya benar-benar sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh UMKM.

“Jangan sampai pemerintah mengeluarkan ini itu, tapi ga applicable,” kata Rudiantara.
Dalam forum dialog yang mengangkat tema “Roadmap E-Commerce: Peluang dan Tantangan” tersebut, Menteri Rudiantara memaparkan tujuh isu utama yang tercantum dalam roadmap e-commerce sebagai bentuk upaya pemerintah dalam mendorong pengembangan UMKM.

Tujuh isu tersebut adalah pendidikan untuk menghasilkan SDM handal dalam bidang e-commerce, sumber dana bagi startup, penyederhanaan perpajakan, perlindungan konsumen, keamanan siber, dan pembangunan infrastruktur komunikasi yang diwujudkan melalui proyek Palapa Ring.

Forum Dialog HIPMI tersebut dihadiri oleh berbagai anggota dan pengurus cabang HIPMI dari berbagai daerah. Dibuka oleh Ketua Badan Pengurus Pusat HIPMI, Bahlil Lahadalia, forum tersebut juga menghadirkan Anggota Dewan Kehormatan HIPMI, Sandiaga Uno sebagai narasumber. Icha

Pemerintah Dorong UMKM Masuk ke E-Commerce

0

Telko.id – Pemerintah memiliki visi untuk menempatkan Indonesia sebagai negara dengan kapasitas digital ekonomi terbesar di Asia Tenggara pada 2020. Indonesia adalah salah satu pengguna internet terbesar di dunia, mencapai 93,4 juta orang dan pengguna telepon pintar (smartphone) mencapai 71 juta orang.

Dengan potensi yang begitu besar, pemerintah menargetkan bisa tercipta 1.000 technopreneurs dengan valuasi bisnis sebesar USD 10 miliar dengan nilai e-commerce mencapai USD 130 miliar pada tahun 2020.

“Masalahnya, kita belum memiliki peta jalan pengembangan e-commerce nasional yang menjadi acuan pemangku kepentingan, di samping adanya berbagai peraturan/ketentuan terkait e-commerce yang tidak mendorong tumbuh kembangnya kegiatan ekonomi masyarakat,” kata Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution saat mengumumkan Paket Kebijakan Ekonomi XIV, Kamis (10/11/2016), di Istana Kepresidenan, Jakarta, seperti yang kutip dari www.ekon.go.id.

pke-paket-ekonomi-peta-jalan-e-commerce-rudiantara-kominfo

Oleh karena itu, pemerintah perlu menerbitkan Peraturan Presiden tentang Peta Jalan E-Commerce untuk mendorong perluasan dan peningkatan kegiatan ekonomi masyarakat di seluruh Indonesia secara efisien dan terkoneksi secara global. Peta jalan e-commerce ini sekaligus dapat mendorong kreasi, inovasi, dan invensi kegiatan ekonomi baru di kalangan generasi muda.

“Caranya adalah memberikan kepastian dan kemudahan berusaha dalam memanfaatkan e-commerce dengan menyediakan arah dan panduan strategis untuk mempercepat pelaksanaan Sistem Perdagangan Nasional Berbasis Elektronik pada periode 2016-2019,” tambah Darmin.

Menurut Darmin, kebijakan ini akan mengutamakan dan melindungi kepentingan nasional, khususnya terhadap UMKM serta pelaku usaha pemula (start-up). Selain itu, juga mengupayakan peningkatan keahlian sumber daya manusia pelaku Sistem Perdagangan Nasional Berbasis Elektronik (e-commerce). Kebijakan ini akan menjadi acuan bagi Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah serta pemangku kepentingan lainnya dalam menetapkan atau menyesuaikan kebijakan sektoral dan rencana tindak lanjut pelaksanaan e-commerce pada bidang tugas masing-masing.

Dalam Perpres tentang Peta Jalan E-Commerce yang segera terbit ini, terdapat 8 aspek regulasi, yaitu:

Pertama, Pendanaan berupa: (1) KUR untuk tenant pengembang platform; (2) hibah untuk inkubator bisnis pendamping start-up; (3) dana USO untuk UMKM digital dan start-up e-commerce platform; (4) angel capital; (5) seed capitaldari Bapak Angkat; (6) crowdfunding; dan (7) pembukaan DNI.

Kedua, Perpajakan dalam bentuk: (1) pengurangan pajak bagi investor lokal yang investasi di start-up; (2) penyederhanaan izin atau prosedur perpajakan bagi start-up e-commerce yang omzetnya di bawah Rp 4,8 Miliar/tahun; dan (3) persamaan perlakuan perpajakan sesama pengusaha e-commerce.

Ketiga, Perlindungan Konsumen melalui: (1) Peraturan Pemerintah tentang Transaksi Perdagangan melalui Sistem Elektronik; (2) harmonisasi regulasi; (3) sistem pembayaran perdagangan dan pembelanjaan barang/jasa pemerintah melalui e-commerce; dan (4) pengembangan national payment gateway secara bertahap.

Keempat, Pendidikan dan SDM terdiri dari: (1) kampanye kesadaran e-commerce; (2) program inkubator nasional; (3) kurikulum e-commerce; dan (4) edukasi e-commerce kepada konsumen, pelaku, dan penegak hukum.

Kelima, Logistik melalui: (1) pemanfaatan Sistem Logistik Nasional (Sislognas); (2) penguatan perusahaan kurir lokal/nasional; (3) pengembangan alih data logistik UMKM; dan (4) pengembangan logistik dari desa ke kota.

Keenam,  Infrastruktur komunikasi melalui pembangunan jaringan broadband.
Ketujuh, Keamanan siber (cyber security): (1) penyusunan model sistem pengawasan nasional dalam transaksi e-commerce; (2) public  awareness tentang kejahatan dunia maya; dan (3) Penyusunan SOP terkait penyimpanan data konsumen, sertifikasi untuk keamanan data konsumen.

Kedelapan, Pembentukan Manajemen Pelaksana dengan melakukan monitoring dan evaluasi implementasi peta jalan e-commerce. (Icha)

Matahari Department Store Punya E-Commerce Sendiri

0

Telko.id – Salah satu departemen store terbesar di Indonesia yakni Matahari Depatrement Store (MDS) mulai berani untuk memasuki pasar e-commerce Indonesia.

Sejatinya, Matahari sendiri telah memiliki situs belanja online yakni Mataharimall.com, namun kehadiran Mataharistore.com dimaksudkan untuk lebih difokuskan pada produk fashion yang dijual di Matahari Department Store.

Kehadiran Mataharistore.com juga tidak lepas dari campur tangan tim mataharimall.com, pasalnya tim dari mataharimall.com juga berada di balik layar dari situs online Matahari Departemen Store ini.

Kristian Kurnia, Director of Marketing Marchendaising Mataharistore.com mengatakan, GDP di Indonesia sedang meningkat dan Indonesia merupakan salah satu negara yang dapat meningkatkan GDP per kapita.

“Dalam kondisi ekonomi yang sedang tertekan tetap ada opportunity di Indonesia. Meskipun perekonomian makro di Indonesia sedang berat, namun Matahari Department Store meningkat penjualannya,” ujarnya pada saat launching Mataharistore.com (9/11).

Sampai dengan saat ini, ujar Kristian, pelanggan loyal Matahari Departemen Store sendiri sudah menyentuh angka 3.5 juta pelanggan.

Ia menambahkan, bahwa strategi Matahari Department Store adalah melalui Omni Channel atau Online to Offline (O2O). “Dengan channel online ini, kita akan memberikan kemudahan bagi orang-orang yang berada di Kota Jakarta dalam hal berbelanja tanpa mengalami kemacetan, sementara bagi orang-orang di luar pulau seperti Kalimantan, hadirnya O2O ini bisa memberikan kesempatan bagi mereka untuk berbelanja barang dari Matahari Departmen Store, dimana kami tidak memiliki offline store di wilayah tersebut,” tuturnya.

dsc_2908

Sekedar informasi, Matahari Department Store sendiri hanya berada di 68 kota saja, sementara permintaan pembelian di situs Mataharimall.com untuk produk dari MDS sendiri berasal dari 300 Kota Kabupaten.

Persaingan

Seperti diketahui, persaingan di industri e-commerce Tanah Air semakin sengit saja, apalagi sudah banyak bermunculannya platform e-commerce yang menyapa masyarakat Indonesia, mulai dari yang skala startup, hingga e-commerce yang berasal dari perusahaan besar.

Namun, sebagai Director of Marketing Marchendaising, Kristian mengaku optimis kalau mataharistore.com bisa mengalahkan para pemain lama di ranah ini.

Setidaknya Kristian mengungkapkan beberapa alasan mengapa Mataharistore.com bisa berbicara banyak. Ia mengungkapkan, produk Matahari Department Store sudah sejak lama bisa diterima di semua kalangan masyarakat, kemudian Matahari juga telah memiliki pelanggan loyal yang jumlahnya lebih dari 3.5 juta pelanggan di seluruh Indonesia.

Pernyataan tersebut juga diperkuat oleh statement dari Hadi Wenas selaku CEO Mataharimall.com. Ia mengungkapkan, kontribusi penjualan produk MDS di Mataharimall.com sangat besar, sehingga layak untuk diupgrade dan diberikan situs sendiri agar meningkatkan pengalaman berbelanja pengguna yang mencari produk fashion.

Wenas juga menekankan, bahwa kehadiran Mataharistore.com bukanlah menjadi lawan atau pesaing dari situs mereka, pasalnya infrastruktur yang digunakan juga merupakan infrastruktur dari Mataharimall.com.

Wenas juga berujar, bagi pelanggan yang memiliki loyalty card Matahari Dept. Store, jika berbelanja secara online di situs MatahariStore, maka poinnya juga akan ikut bertambah. Selain point tersebut, terdapat beberapa privillage lain yang dihadirkan, seperti harga pakaian yabg lebih murah dibandingkan toko offline, serta berbagai promo khas Mataharimall.com juga di hadirkan di situs Mataharistore.com.

67 BTS 4G Telkomsel Siap Layani Kota Serang

0

Telko.id – Telkomsel kembali melanjutkan konsistensi untuk memperluas jangkauan layanan teknologi telekomunikasi terdepan 4G LTE yang kali ini sudah dapat dinikmati oleh warga di kota Serang. Bersamaan dengan kegiatan Fun Walk yang diselenggarakan di Alun-alun Kota Serang, Manajemen Telkomsel Area Jabotabek Jabar bersama dengan Walikota Serang Tubagus Haerul Jaman meresmikan beroperasinya layanan 4G LTE Telkomsel di Kota Serang sekaligus menandai tekad Pemerintah Kota Serang mendorong adopsi gaya hidup digital sebagai penunjang potensi nilai kearifan lokal kota Serang.

General Manager Sales Regional Western Jabotabek Telkomsel Filin Yulia menjelaskan “Sejak awal Agustus lalu, masyarakat kota Serang sudah dapat merasakan True Broadband Experience dari Telkomsel dengan hadirnya layanan 4G LTE di sejumlah titik populasi di kota Serang. Telkomsel berharap, layanan teknologi terdepan ini dapat menunjang ekosistem gaya hidup digital masyarakat kota Serang guna mendorong penguatan potensi nilai kearifan lokal masyarakat dalam pengembangan menuju masyarakat yang madani.” 

Sebanyak 67 BTS eNode B 4G LTE Telkomsel yang tersebar di wilayah kabupaten dan kota Serang hingga Cilegon telah melengkapi kehadiran sekitar 365 BTS 3G yang selama ini melayani kebutuhan komunikasi khususnya layanan data/internet pelanggan Telkomsel di wilayah Serang dan sekitarnya. Layanan 4G LTE Telkomsel di Kota Serang ini melengkapi sejumlah wilayah di Provinsi Banten sudah terjangkau layanan 4G LTE sebelumnya, seperti Kabuptaen Lebak, Rangkas Bitung hingga titik wisata Ciboleger yang merupakan gerbang masuk ke pemukiman suku Baduy.

Selama ini wilayah trafik layanan data di kota Serang cukup tinggi, dimana pengguna layanan data Telkomsel di Serang sudah mencapai 42% dari total pelanggan yang ada di kota Serang. Oleh karena itu, pada tahap awal pembangunan jaringan layanan 4G LTE Telkomsel di kota Serang akan difokuskan di seluruh titik keramaian dan populasi, khususnya di area pemukiman padat dan kawasan industri yang beberapa tahun ini semakin berkembang baik dari jumlah populasi penduduk maupun infrastukturnya. 

Guna memudahkan mempercepat adopsi pelanggan Telkomsel dalam menggunakan layanan 4G LTE, Telkomsel telah menyiagakan layanan migrasi/upgrade uSIM 4G LTE di 5 titik layanan pelanggan GraPARI yang ada di wilayah kota Serang dan sekitar. Layanan migrasi ini gratis dan tanpa harus mengganti nomor pelanggan yang lama. Selain itu, selama masa promo, Telkomsel juga memberikan bonus kuota data jaringan 4G LTE hingga 10 GB bagi setiap pelanggan yang melakukan migrasi uSIM 4G LTE.

Selain itu, Telkomsel juga menghadirkan produk Kartu As paket khusus kuota data 4GB (semua jaringan) dengan harga terjangkau yang hanya dapat dinikmati pelanggan yang berada di wilayah kota Serang cukup dengan menghubungi UMB *363*55#. Telkomsel juga bekerja sama dengan distributor smartphone untuk menghadirkan program trade-in (tukar tambah) ponsel 2G dengan smartphone 4G LTE yang memberikan promo potongan harga khusus.

Kota Serang sudah dikenal dengan kekuatan kearifan lokalnya seperti nilai relijiusitas masyarakatnya yang bermanifestasi dalam ragam bentuk kebudayaan masyarakat yang khas seperti nilai keterbukaan, multikulturalitas, dan toleransi. Tak hanya itu, ciri khas bahasa Jawa Dialek Banten atau Jawa Serang, ragam kuliner dan kesenian daerah, serta wisata reliji/ziarah dan arsitektur kuno, menjadi potensi kearifan lokal yang menjadi perhatian utama Pemerintah Kota Serang untuk terus dikembang dan diperkenalkan lebih luas lagi.

Untuk itu, implementasi teknologi telekomunikasi terdepan seperti layanan 4G LTE Telkomsel diharapkan dapat menopang upaya penguatan nilai kearifan lokal kota Serang. Terutama dengan menciptakan ekosistem gaya hidup digital yang positif dan kreatif di dalam keseharian masyarakat kota Serang. 

“Melalui kehadiran layanan 4G LTE, Telkomsel berkomitmen untuk memberikan pengalaman digital yang berbeda sehingga dapat mendorong masyarakat dan pemerintah kota Serang untuk secara aktif mempromosikan potensi kearifan lokal agar dapat menciptakan peluang meningkatkan pendapatan daerah dan meningkatkan taraf hidup masyarakatnya” pungkas Filin.(Icha)

Luna Smartphone Berteknologi Foxconn Sasar Segmen Premium

0

Telko.id – Strategi Foxconn untuk masuk pasar Indonesia cukup unik. Produsen Evercross yang sudah memiliki manufaktur di daerah Semarang digandeng. Alih-alih transfer teknologi smartphone Luna pun sudah bisa memenuhi Tingkat Kandungan Dalam Negeri atau TKDN yang menjadi peraturan pemerintah sebesar 30%.

“Foxconn tidak memberikan investasi pada kami dalam bentuk dana segar, melainkan alih teknologi yang sudah teruji dalam memproduksi iPhone dan brand global lainnya,” ujar Akwila Natanael, Presiden Direktur Luna smartphone menjelaskan di sela-sela peluncuran merek tersebut di Jakarta (7/10).

Positioning dari Luna ini adalah mensasar seamen highend atau premium. tampaknya juga ingin terjun ke pasar smartphone di Indonesia. Kenapa? Menurut Chief Marketing Officer Luna Indonesia, Nina Ratna Wardhani, berdasarkan data dari GFK, segmen smartphone dengan harga lebih besar dari Rp.3 juta memiliki share terbesar di Indonesia. Hampir 41.1%. Hal itulah yang membuat Luna yakin dapat diterima oleh masyarakat Indonesia.

Investasi untuk pabrik di Semarang pun cukup besar. Setidaknya, 100 sampai 200 Miliar rupiah yang disediakan untuk memproduksi Luna smartphone ini. Dengan kapasitas produksi 20 ribu unit perbulan. Walaupun ini hanya 30% saja dari total kapasitas produksi pabrik tersebut. Sisanya masih akan digunakan untuk memproduksi evercross yang masih cukup besar permintaan pasarnya.

Kerjasama ini pun tidak selamanya. Dalam perjanjian, Foxconn akan memproduksi produk di pabrik tersebut selama 5 tahun. Hanya saja. tentu dengan berjalannya waktu akan terus ada evaluasi.
Akwila pun menambahkan bahwa sangat memungkinkan produksi Luna Smartphone dari Indonesia ini di kirim ke luar negeri atau eksport. “Hanya untuk tahap awal belum akan dilakukan karena kami akan memenuhi pasar Indonesia terlebih dahulu”.

Untuk mempromosikan produk barunya ini, Luna mempersiapkan dana sekitar Rp2 Miliar untuk 3 sampai 4 bulan ke depan. Selanjutnya akan mengalokasikan dana marketing 5% dari total penjualan.
Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara mendukung kehadiran dari Luna ini karena dengan demikian ekosistem 4G akan lebih cepat terbentuk. Ekosistem tersebut harus dipenuhi dengan DNA yakni Device, Network dan aplikasi.

“Untuk network sedang pemerintah kerjakan yakni program Palapa Ring yang kini sudah mulai jalan. Aplikasi juga sudah berjalan. Dari device saya mau tahun 2019 mendatang smartphone 4G sudah dapat diperoleh masyarakat dengan harga Rp.400 ribu sampai Rp.600 ribu. Baru ekosistem akan terbentuk,” kata Rudiantara menjelaskan.

Luna smartphone sendiri dijual dengan harga masih cukup tinggi yakni Rp.5.5 juta. Memang dari sisi spesifikasi Luna tidak dapat dianggap enteng karena sudah menggunakan chipset premium dari Qualcomm Snapdragon 2.5Ghz MSM 8974 krait 400. Selain itu juga sudah menggunakan GPU Adreno 400, RAM 3 GB, dan memori internal 64 GB. Bila membutuhkan penyimpanan data yang lebih besar, pengguna bisa memakai microSD berkapasitas hingga 128 GB.

Untuk perakitannya sudah memakai teknologi perakitan CNC 8 tahap dan menggunakan desain bikinan Foxconn.

Smartphone Luna memiliki layar berbentang 5,5 inci (1,080×1.920) dan dilapisi Gorilla Glass 3 sebagai kaca pelindungnya.

Salah satu unggulan Luna adalah kamera utamanya yang setajam 13 megapiksel. Kamera itu masih dilengkapi fitur dual tone LED Flash, kendali kecepatan rana (shutter), dan berbagai mode pemrotetan.
Sedangkan kamera depannya setajam 8 megapiksel dengan bukaan f/1.8 dan sudut pandang selebar 80 derajat.

Luna memiliki dua slot kartu SIM ukuran micro dan sudah mendukung teknologi internet 4G. Semua spesifikasi beroperasi menggunakan daya dari baterai berkapasitas 3.000 mAh. Perangkat ini menjalankan sistem operasi Android 6.0 “Marshmallow”.

Ponsel Luna akan dijual di berbagai peritel online maupun offline, antara lain Erafone, Point2000, Pazia, Lazada, atau Blibli. (Icha)

MyRepublic Lebarkan Sayap Ke Australia

0

Telko.id – Internet Service Provider (ISP) yang berbasis di Singapura yakni MyRepublic akan segera meluncurkan layanan mereka di pasar Australia pada akhir bulan ini dengan melalui nation broadband network (NBN), sebagai bagian dari ekspansi regional perusahaan yang sedang berlangsung.

MyRepublic sendiri akan meluncurkan layanan data unlimited pada kecepatan NBN tercepat yang tersedia di daerah itu dengan harga tunggal yakni sebesar A$ 59,99 atau setara dengan USD 46,10 per bulan.

Sementara itu, layanan data plan unlimited sendiri masih relatif langka di pasar Australia karena kurangnya infrastruktur fixed-line yang kompetitif, berkaca dari hal tersebut, ini merupakan peluang yang cukup baik bagi MyRepublic untuk menggarap pasar ini.

Direktur MyRepublic Australia Nicolas Demos mengatakan perusahaan berencana untuk melalukan perbedaan dengan menawarkan kecepatan terbaik namun memiliki alokasi yang terbatas.

“Ini adalah waktu untuk mendidik warga Australia pada nilai kecepatan lebih cepat tanpa pembatasan kapasitas data,” katanya.

“Australia saat ini berada di peringkat ke 48 untuk negara dengan tungkat rata-rata koneksi internet tercepat di dunia. Lebih dari 80% dari pelanggan Australia yang menjadi pelanggan NBN memiliki kecepatan yang sama dengan teknologi ADSL. Kami akan memberikan pelanggan kecepatan terbaik yang mereka bisa dapatkan di lokasi mereka dengan penawaran limited plan kami dengan dukungan lokal dan harga yang adil “. Tambahnya seperti dilaporkan TelecomAsia (7/11)

Sekadar informasi, MyRepublic sendiri didirikan pada tahun 2011 dan perusahaan pertama berada di Singapura untuk menawarkan layanan broadand 1Gbps untuk di bawah S $ 50 USD 36 per bulan. Perusahaan telah mengejar ekspansi regional, dan sejauh ini juga meluncurkan layanan di Selandia Baru dan di Indonesia. Di Singapura sendiri, perusahaan tengah berusaha untuk menjadi operator seluler keempat di Singapura.

Huawei Mengundang 150 Pakar Untuk Eksplorasi Intelligent Society

0

Telko.id – Huawei, penyedia solusi teknologi informasi dan komunikasi (TIK) global terkemuka, untuk kedua kalinya menyelenggarakan Huawei Innovation Day Asia-­Pacific, yang merupakan hasil kolaborasi dengan Committee for Sydney dan Australian Technology Network of Universities (ATN), di Sydney, Australia.

Seminar tersebut diselenggarakan pada tanggal 2 November 2016 dengan mengusung tema “Brilliance of Exploration”, melibatkan lebih dari 150 pakar dan peneliti dari berbagai industry, institusi, lembaga pemerintahan, dan perwakilan dari media.

Dalam seminar ini, para peserta berdiskusi mengenai bagaimana cara menghadapi berbagai tantangan dalam dunia yang semakin pintar, bagaimana cara menciptakan sebuah ekosistem terbuka yang melibatkan industri, academik, pemerintahan, dan penelitian, serta membahas bagaimana mendorong perkembangan seluruh industri melalui inovasi dalam teknologi dan ekosistem.

“Kami percaya dalam mengeksplorasi dunia TIK di masa depan akan membutuhkan keterlibatan berbagai pihak, termasuk para pelaku industri, akademisi, dan pemerintah, karena masih banyaknya hal-­hal yang belum diketahui dalam upaya pembangunan masyarakat pintar agar dunia menjadi terkoneksi lebih baik,” ujar Li Jinge, Presiden Huawei Asia-­Pasifik menjelaskan

Li juga menambahkan bahwa “Eksplorasi Huawei didasarkan oleh pandangan Huawei mengenai masa depan dan tekad Huawei yang tidak pernah berubah dalam memberikan nilai tambah lebih bagi para pelanggan. Huawei akan tetap membudayakan kolaborasi yang luas antara industri, akademisi, pemerintahan, dan penelitian sebagai dasar dalam membangun ekosistem TIK yang sehat dan berkelanjutan, untuk menemukan jalur baru ke masa depan.”

Menurut Menteri Industri, Inovasi, dan Sains untuk Australia, Greg Hunt, “Eksplorasi dan inovasi sangatlah penting untuk kemajuan masyarakat. Saat ini, inovasi adalah pendorong dari 60% produktifitas nasional, dan merupakan fundamental penting dalam produktifitas Australia yang merupakan pendorong pekerjaan, perkembangan, dan peluang. Bersama dengan sains, TIK adalah tulang punggung dari inovasi. Sebagai pemerintah, kami melibatkan dan mendorong inovasi untuk membantu perekonomian negara, membantu masyarakat, dan meningkatkan kualitas hidup. Melalui program inovasi dan sains di Australia, pemerintah mengundang talenta muda untuk terlibat
dengan program inovasi dan sains dengan total investasi lebih dari 100 juta dollar Australia “.

Dalam acara Huawei Innovation Day Asia-­Pacific 2016, para pemimpin dan peneliti industri TIK dari sejumlah universitas ternama, industri, institusi, dan pemerintah membagi pengalaman mereka dalam hal kerjasama eksplorasi, praktik inovasi, dan ide-­ide untuk beradaptasi terhadap perubahan di masa depan dengan fokus pada topik-­topik mengenai eksplorasi di masa depan.

CEO dari Committee for Sydney, CIO of Asia Pasifik and Jepang SAP, CTO dari Fujitsu Australia Limited, dan Chief Strategy Officer of Vodafone Australia menjadi para pembicara dalam seminar Huawei yang berlangsung selama satu hari tersebut. Untuk akademisi diisi oleh pembicara dari Stanford University, National University of Singapore, dan University of Sydney.

Untuk membantu para pihak dalam mewujudkan ide-­ide tersebut, Huawei memberikan dukungan melalui rencana investasi dalam bentuk OpenLabs di daerah Asia Pasifik.

OpenLabs adalah bagian dari strategi Huawei untuk menciptakan ekosistem TIK dan melalui OpenLabs, Huawei berencana menyatukan mitra bisnis regional dan global, mengembangkan solusi dan kapasitas inovasi untuk industri, memperluas pasar, dan berbagi manfaat. OpenLabs milik Huawei berlokasi di seluruh dunia dan hingga saat ini, Huawei telah meluncurkan 6 OpenLabs untuk usaha enterprise di Munich, Meksiko, Dubai, Singapura, Moskow, serta Tiongkok, dan telah bekerja sama dengan lebih dari 400 mitra solusi global. Pada tahun 2017, Huawei akan membangun OpenLab di Bangkok yang merupakan OpenLab kedua di daerah Asia-­Pasifik.

“Huawei akan menyediakan “tanah dan energi” untuk menyuburkan ekosistem untuk mengembangkan industri dan mendukung kemajuan masyarakat yang berkelanjutan melalui aliansi strategis yang kuat”, ujar Neil Evans, Direktur Senior Solusi, Huawei Australia.

Dalam Huawei Innovation Day Asia-­Pacific 2016, John Lord, Chairman, Huawei Australia, mengatakan “Universitas dan institusi penelitian adalah mitra penting Huawei. Mereka merupakan sumber teknologi dasar Huawei dan merupakan unsure penting dalam platform inovasi Huawei. Kolaborasi dengan universitas dan institusi penelitian untuk inovasi terbuka merupakan pilihan strategi penting Huawei.”

Selain itu Lord juga menambahkan, “Kolaborasi antara Huawei dengann akademisi merupakan proses di mana kedua pihak menggabungkan kekuatan dalam membangun inovasi teknologi yang berkelanjutan serta melakukan pertukaran pengetahuan. Huawei mendapat teknologi dasar dari lingkup akademisi, sedangkan para akademisi mendapatkan pengetahuan dalam skala besar dari dunia industri. Berdasarkan studi teoritis dan empiris mengenai inovasi, kerja sama dengan dunia industri memiliki manfaat yang besar bagi penelitian akademik.”

Hingga saat ini, Huawei Global telah membantu lebih dari 1.200 lembaga penelitian inovasi di lebih dari 300 universitas di 20 negara. Sejak tahun 2000, Huawei Indonesia secara berkelanjutan membangun ahli tenaga kerja TIK bersama mitra industri dan universitas, meningkatkan kemampuan teknikal dan keahlian manajemen, dan berbagi pengetahuan TIK melalui membangun pusat pelatihan TIK dan pusat inovasi, menyediakan pelatihan mahasiswa bersertifikat, bekerjasama dengan pemerintah, universitas dan mitra industri.

Sejak tahun 2013, Huawei Indonesia juga telah mengirim 65 pelajar terbaik dari 14 universitas dan politeknik terbaik untuk berpartisipasi dalam program Huawei Seeds for the Future di Tiongkok yang memberikan platform luas bagi pelajar di bidang TIK, membantu dalam meningkatkan keahlian para pelajar, dan memperluas pengetahuan mereka mengenai budaya. (Icha)

Blaupunkt Siap ‘Gempur’ Pasar Dengan 3 Produk

0

Telko.id – Setelah awal tahun masuk ke Indonesia, Blaupunkt produsen smartphone asal Jerman ini seperti tiarap. Belum ada produk baru lagi masuk ke pasar. Rupanya, banyak hal yang perlu dibenahi dalam pendistribusian produknya. Namun, di awal 2017 nanti Blaupunkt siap gempur pasar lagi.

“Kami sudah persiapkan tiga produk. Salah satunya adalah flagship kami. Ditunggu saja. Kami juga tetap akan mengangkat keunggulan Blaupunkt, yakni sebagai soundphone. Suaranya akan begitu jernih dan akan nyaman saat mendengarkan musik melalui Balupunkt smartphone kami,” ujar Sopyan Shori Wahyudi, Trade Marketing and Roadshow Blaupunkt Indonesia di sela-sela pameran BRI Indocomtech 2016.

Sopyan juga menyebutkan bahwa “Blaupunkt akan mengubah strategi marketing. Jika dulu menggunakan jalur pendistribusian menggunakan perusahaan distribusi, kini kami akan menjalin kerjasama langsung dengan dealer di daerah. Kami juga akan menempatkan promotor untuk lebih mendorong penjualan lebih baik lagi”.

Saat ini, Blaupunkt sedang menuntaskan kerjasama dengan dealer daerah ini. Terutama di Surabaya, Palembang, Padang, Jawa Barat, Pekanbaru, Aceh dan Batam. Targetnya adalah mengalahkan Oppo yang kini begitu gencar merangsek ke pasar bahkan merek ini pun sangat membuat Samsung ketar-ketir.

Untuk itu, sudah ada tiga produk 4G yang dipersiapkan oleh Blaunpunkt untuk menggempur pasar smartphone di Indonesia. Produk tersebut adalah Blaunpunkt S1, S2 dan J2. Ke tiganya akan mengusung soundphone karena memang produk-produk Blaupunkt sangat terkenal dengan sound-nya. Sehingga kekuatan itu juga yang di bawa ke dalam smartphone Blaupunkt.

Agar dapat menyesuaikan dengan peraturan pemerintah berkenaan dengan Tingkat Kandungan Dalam Negeriu, Blaupunkt bekerjasama dengan Sat Nusapersada atau Sat Nusa yang memiliki manufaktur di Batam. Dengan demikian, produk Blaupunkt pun akan memiliki kandungan lokal 30% sesuai dengan aturan pemerintah. Targetnya adalah memenuhi katagori hardware.

Untuk mendorong penjualan, Blaunpunkt juga akan bekerjasama dengan operator. Rencananya, operator plat merah yang akan digandeng. Hanya saja, saat ini masih dalam penjajakan kerjasamanya. (Icha)