Latest Phone

Welcome to BESPOKE AI, Cara Samsung Pamer Teknologi AI Home

Telko.id - Welcome to BESPOKE AI merupakan cara Samsung...

Tecno Perkenalkan Robot Anjing Lucu di MWC Barcelona

Telko.id – Tecno kembali ikut meramaikan MWC Barcelona 2024...

Oppo Pad Air2

Ujicoba 3CA Smartfren Sentuh 200 Mbps

Telko.id – Smartfren, operator 4G yang saat ini memiliki cakupan hingga 188 kota untuk LTE Advanced ini, mengajak tim Telko.id untuk sama-sama melakukan ujicoba 3CA atau 3 Carier Aggregation.

Seperti diketahui, 3CA akan memberikan koneksi yang lebih stabil dibandingkan 4G milik operator lainnya. Smartfren juga merupakan operator pertama di Indonesia yang melakukan inovasi ini. 3CA menjanjikan kecepatan internet yang lebih besar dari 200 Mbps serta memastikan layanan streaming yang tidak akan putus.

“Karena kita memiliki tiga CA, yang menjadi satu-satunya di Indonesia dan kita memiliki teknologi FDD dan TDD. Terimakasih untuk Nokia dan Qualcomm yang telah membantu mendevelope teknologi ini, khususnya untuk Qualcomm yang telah menyediakan device untuk ujicoba ini,” ujar Christian Daigneault, CTO Smartfren pada workshop 3CA di BSD (17/6).

Christian menambahkan, “We bring the capability to the network end of this year, but network capability from now for Big City and major city,” imbuh Christian bersemangat.

DSC_0060(1)

Pada Ujicoba kali ini, Qualcomm berkontribusi dalam menyediakan perangkat Mobile Testing Prototype yang mampu mendukung jaringan mobile broadband super cepat ini.

Shanedy Ong, Country Director Qualcomm Indonesia menyebutkan, “Saat ini perkembangan teknologi sudah sangat pesat, dan smartfren sudah bicara tentang LTE Advanced karena mereka sudah menjalankan Carier Aggregation (CA),” ujarnya.

DSC_0061

Sementara itu, pada kesempatan yang sama, Nokia membantu Smartfren untuk mendeploys 4G di Wilayah Barat Indonesia. Nokia mendukung dalam hal network, yakni Radio serta Core network di daerah Sumatera, Jawa Barat dan Jakarta. Sekadar Informasi, Pada tahun 2020 nanti, Nokia juga mencanangkan akan mendukung 1000 kali kapasitas lebih besar dari saat ini dan tentunya menurunkan tingkat latency.

Kembali kepada 3CA, Capaian Smartfren ini menjadikan mereka operator 4G pertama di Indonesia yang telah menyentuh angka lebih dari 200 Mbps. Untuk awal, mereka akan mengalirkan jaringan super cepat ini pada 22 kota di Indonesia.

Namun, untuk saat ini jaringan 3CA mereka masih belum diluncurkan secara resmi. Salah satu penghalang adalah belum tersedianya handset dengan kemampuan chipset Cat9 di Indonesia.

Bahkan, sampai dengan saat ini saja, jaringan LTE Advanced Smartfren dengan 2 Carier masih sedikit digunakan oleh pelanggan mereka karena hanya sebagian kecil saja pengguna mereka yang menggunakan handset 4G cat6, sedangkan untuk cat9 sendiri belum tersedia di pasaran Indonesia.

Smartfren juga mengungkapkan, bahwa Kegunaan LTE Advanced lebih ditujukan untuk Streaming HD Video, Download foto hires, serta berguna untuk transfer data ukuran besar dengan cepat.

3CA Smartfren sendiri menggunakan satu carier di band 5 dan 2 carier di band 40. Qualcomm sendiri menyediakan chipset snapdragon 808 dan 820 yang telah mendukung 4G Cat 9. LTE Advanced nantinya akan membawa end user ke level yang lebih tinggi dalam hal services.

Sekadar informasi, saat ini 4G Smartfren untuk multi carier atau tanpa aggregator memiliki range kecepatan antara 2 hingga 10 Mbps, sementara untuk LTE Advanced dengan dua Carier, Smartfren menargetkan range kecepatan dari 10 hingga 40 Mbps. Sementara untuk 3CA, mereka mematok range kecepatan antara 40 hingga 200 Mbps bahkan lebih dari itu, tergantung dari seberapa banyak pengguna yang menggunakan 3CA mereka kedepannya.

Sementara kemungkinan kedepannya chipset premium Qualcomm yang mendukung 3CA akan digunakan pada Andromax, Shenedy mengatakan ada kemungkinan tapi belum untuk waktu dekat.

Latest

Tukar Sampah Botol Plastik Menjadi Uang Elektronik

Telko.id – Yuk ikutan tukar sampah botol plastik, bisa...

Lebaran, Indosat Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17%

Telko.id - Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mencatatkan...

Jelajahi Keajaiban AI Eraser & AI Smart Image Matting di Oppo Reno11 F 5G

Telko.id - Oppo bersama grup K-Pop populer BSS (Seventeen)...

Telkomsel Ajak Pelanggan Ciptakan Jejak Kebaikan

Telko.id - Telkomsel melalui inisiatif Corporate Social Responsibility (CSR)...

Rekomendasi

Sambut Ramadan dan Idul Fitri 1445H, Smartfren Perkuat Jaringan

Telko.id - Menyambut momen Ramadan dan Idul Fitri 1445 H, Smartfren terus melakukan optimasi jaringan di seluruh wilayah operasionalnya, serta memberikan promo paket data...

Smartfren dan Baicells Kolaborasi Kembangkan LTE dan 5G

Telko.id - Baicell menandatangani kesepatakan kerja sama dengan Smartfren Business untuk mengembangkan solusi jaringan Private LTE dan Private 5G di Indonesia. Solusi tersebut akan diluncurkan...

Smartfren Home, Tawarkan Wireles Router Buat WiFi di Rumah

Telko.id - Smartfren meluncurkan Smartfren Home yakni layanan WiFi untuk di perumahan dengan menggunakan wireles router untuk memberikan pengalaman internet rumah yang mudah, kuota...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini