spot_img
Latest Phone

Xiaomi Mijia Smart Audio Glasses Siap Masuk Indonesia

Telko.id - Xiaomi Indonesia secara resmi mengonfirmasi rencana peluncuran...

Garmin Unified Cabin 2026: Revolusi Kabin Cerdas Berbasis AI

Telko.id - Garmin secara resmi memperkenalkan Garmin Unified Cabin...

Xiaomi Serentak Buka 50 Store, Perkuat Jaringan Retail di Indonesia

Telko.id - Xiaomi Indonesia secara resmi membuka 50 Xiaomi...

Garmin Connect Data Report 2025: Lari Terpopuler, Padel Tumbuh 1.684%

Telko.id - Garmin merilis Garmin Connect Data Report 2025...

Facebook Gelar Tiga Hari Festival bertajuk Nyasar ke Dimensi Facebook, Ini Targetnya

Telko.id – Facebook Indonesia siap meramaikan akhir pekan ini...

ARTIKEL TERKAIT

Masih Terganjal TKDN, iPhone 7 Sudah Melenggang di Toko Online

Telko.id – Meski kehadirannya belum resmi di Indonesia. Salah satunya lantaran masih terganjal TKDN, toh iPhone baru besutan Apple tetap melenggang di sejumlah situs jual beli online tanah air.

Sejumlah nama seperti JD.ID, Bukalapak, dan Tokopedia adalah beberapa diantaranya yang diketahui telah menjual iPhone 7. Baik dengan sistem penjualan pre order maupun COD atau cash on delivery.

Berdasarkan pantauan tim Telko.id, ketiga situs jual beli online ini menawarkan iPhone 7 dengan harga yang berbeda, mulai dari Rp 12 jutaan hingga Rp 19 jutaan.

Menariknya, kehadiran iPhone 7 dan 7 Plus ke tanah air ini juga didukung oleh sejumlah lembaga perbankan nasional, termasuk BNI, OCBC NISP, Bank Danamon dan UOB, yang bersama JD.ID menawarkan promo menarik bagi para pelanggan. Salah satunya adalah potongan sebesar Rp 1 juta untuk pembelian menggunakan kartu kredit dari bank tersebut.

Masa pengiriman untuk kedua perangkat ini sebut JD.ID akan dimulai pada 23 September mendatang.

Sekedar informasi, iPhone 7 dan 7 Plus pertama kali diperkenalkan di Amerika Serikat pada 8 September lalu, dan telah siap menyambangi setidaknya 28 negara, termasuk Australia, Amerika Serikat, Inggris, Hong Kong dan Jerman.

iphone-7-ditjen-sdppi1

iphone-7-ditjen-sdppi2

Di Indonesia, status iPhone 7 dan iPhone 7 Plus – yang memiliki kode Apple-A1778 dan Apple-A1784 saat ini masih dalam proses dibuat SP3 di Balai Uji Direktorat Jenderal Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (SDPPI), Kementerian Komunikasi dan Informatika. Kedua perangkat ini dianggap masih bermasalah dalam hal TKDN.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

ARTIKEL TERBARU