Telko.id – Indonesia memang membutuhkan banyak generasi muda yang kreatif agar tidak hanya menjadi konsumen saja. Itu sebabnya, banyak perusahaan yang bergerak dibidang IT menggelar kompetisi agar dunia digital Indonesia juga semakin marak dengan produksi anak bangsa. Salah satunya Line yang menggelar Line Dev Challenge. Sebuah Kompetisi Line Bot Pertama di Indonesia yang mengajak para developer untuk berkreasi.
Kompetisi ini merupakan kerjasama dengan Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) dan Dicoding yang terbuka bagi para developer tanah air baik individu, pelajar, maupun kelompok untuk mengembangkan Bot pada platform Line menggunakan Line@ Messaging API (Line ChatBot).
“Langkah ini merupakan salah satu upaya kami untuk menjadi pemimpin di inovasi chat bot dan mendekatkan jarak dengan para developer Indonesia,” kata Ongki Kurniawan, Managing Director Line Indonesia menjelaskan dalam rilis tertulisnya.
Ongki juga menambahkan bahwa “Kami percaya para developer Indonesia bisa menciptakan inovasi yang luar biasa dan membantu mewujudkan impian kami. Lewat Line Developer Challenge, kami mengajak dan memberi saluran untuk talenta lokal agar dapat mengeksplorasi, mengembangkan potensi, serta berkontribusi untuk pembangunan ekosistem digital kreatif Indonesia”.
Dalam kompetisi ini ada dua kategori ini. Yakni Kategori Utilitas dimana para developer ditantang untuk membuat bot yang bisa membantu tugas sehari-hari lebih mudah dan menjadikan hidup semakin bermanfaat. Sedangkan kategori Game dimana para developer dapat menciptakan game bot yang interaktif dan dapat menciptakan kedekatan antar pengguna.
“Karena kompetisi ini berskala Nasional, bersama dengan partner kami Bekraf dan Dicoding, kami akan mengadakan rangkaian roadshow berupa workshop mengenai Line ChatBot,” lanjut Ongki Kurniawan.
Roadshow yang akan dilaksanakan selama bulan Februari akan berlangsung di beberapa kota di Indonesia, seperti Bandung (6&7 Februari 2017), Jakarta (8 Februari 2017), Yogyakarta (8 Februari 2017), Bali (9 Februari 2017), Surabaya (10 Februari 2017), Depok (16 Februari 2017), dan Tangerang (20 Februari 2017). Selain Bekraf dan Dicoding, LINE juga bekerja sama dengan IBM, Microsoft sebagai Infrastructure Partners, East Ventures dan Kejora sebagai Investment Partners,Kata.ai sebagai API Partner, dan beberapa komunitas lainnya untuk mensukseskan kompetisi ini.
“Bagi para developer tanah air yang tertarik untuk dapat mengembangkan kreatifitas dan inovasinya, jangan ragu untuk memulainya dengan Line lewat Line Developer Challenge. Selain dapat berinovasi, dapatkan juga total hadiah sejumlah Rp 800,000,000 dan kesempatan bekerja dengan Line,” tutup Ongki Kurniawan. (Icha)