Telko.id – World Summit Small Cell baru saja dibuka. Banyak harapan yang bermunculan dalam ajang pertemuan dunia ini. Ketua Small Cell Forum, Alan Law dalam pembukaan nya mengharapkan ada pertumbuhan sebesar 41% dan mencapai angka US$ 6 miliar hingga 2020 untuk bisnis small cell ini.
Mengutip analis dari Mobile Expert, Law menyebutkan bahwa pengiriman di pasar enterprise akan tumbuh 61% dan 185 ribu unit sudah dikirim pada kuartal pertama tahun ini.
“Saat ini, sudah ada total pengiriman sebanyak 14 juta unit dengan nilai pendapatan sekitar US$ 1 miliar dalam satu tahun. Dan kini akan tumbuh semakin kuat, terutama di pasar enterprise di seluruh unia,” ujar Law saat konferensi, seperti dikutip dari RCR wireless.
Law menambahkan bahwa secara global, pertumbuhan small cell sangat baik walaupun dibeberapa wilayah ada penurunan. Seperti di Latin Amerika dan Eropa, segmen enterprise meningkat sekitar 200% year on year. Begitu juga di Amerika Utara yang terlihat akan meningkat tajam. Dalam 12 bulan terakhir saja terjadi peningkatan 280%. Law juga menyatakan bahwa Indian menjadi pasar yang menjanjikan, apalagi Reliance Jio akan membangun 150 ribu small cell pada tahun ini saja.
Pada kesempatan yang sama, Law juga menyebutkan bahwa Small Cell Forum menerbitkan HetNet Foundations. Hal tersebut untuk dapat menggambarkan peran small cell dalam lingkungan yang heterogen di sisi jaringan. Law pun menambahkan bahwa pada 2020 mendatang, small cell akan bertanggungjawab terhadap 85% dari trafik di jaringan global. (Icha)