Telko.id, Jakarta – Ajang The Big Start (TBS) kembali digelar oleh ecommerce Blibli. Ajang kompetisi wirausaha ini telah memasuki tahun keempat dengan nama The Big Start Season 4 dan berhadiah total hingga Rp 1,3 miliar.
Lewat ajang TBS Season 4, Blibli memberikan kesempatan bagi creativepreneur muda untuk mengasah kemampuan bisnis mereka.
Diungkapkan Deputy CMO Blibli, Andy Adrian, TBS Season 4 merupakan komitmen mereka untuk mendukung program pemerintah Indonesia dalam hal mengembangkan usaha-usaha kreatif dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).
{Baca juga: Pria Ini Pamer Kecepatan Galaxy S10 5G, Pengguna Jengkel}
Apalagi menurutnya, berdasarkan survei Kementerian Perindustrian (Kemenperin) sektor UMKM menyumbang 60,3% terhadap produk domestik bruto (PDB) nasional.
“Agar semakin mendorong potensi creativepreneur, Blibli berkomitmen untuk memainkan perannya sebagai mall online dalam meningkatkan kapasitas mereka unuk memenangkan pasar,” katanya di Jakarta, Rabu (19/06/2019).
Ajang ini akan berfokus pada 4 kategori utama yakni fashion, kuliner, kesehatan dan kecantikan. Syarat pesertanya yakni berumur 18 sampai 35 tahun, dan telah menekuni usaha produksi minimal 2 tahun yang sesuai 4 kategori tersebut.
Nantinya, ribuan peserta akan dikurasi menjadi 100 peserta. Kemudian, dipilih lagi menjadi 20 besar peserta yang akan kembali menjalani pelatihan selama seminggu.
Pelatihan yang dijalani adalah pelatihan marketing and branding, public speaking, aspek hukum, dan keterampilan pemasaran lainnya. Setelah pelatihan akhirnya akan terpilih 4 creativepreneur terbaik untuk diberikan hadiah dan modal usaha.
{Baca juga: Tesla Bikin Mobil Listrik Mirip Punya James Bond}
Blibli menggandeng 4 pakar dibidangnya untuk menjadi juri, seperti Didiet Maulana, Priscilla Pangemanan, Rinrin Marinka dan Luthfi Hasan. “Jadi para juri berdasarkan kompetisi di bidangnya,” ucap Andy.
TBS Season 4 juga didukung oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Kementerian Perindustrian (Kemenperin), Badan Ekonomi Kreatif (BEKRAF) dan Universitas Prasetya Mulya. Mulai hari ini pendaftaran telah dibuka melalui situs resmi hingga akhir Agustus 2019.
Calon peserta juga dapat mendaftarkan diri di roadshow The Big Start yang akan berlangsung di Bandung tanggal 12 sampai 14 Juli 2019, Yogyakarta tanggal 19 sampai 21 Juli 2019 dan Surabaya tanggal 2 sampai 4 Agustus 2019 (NM/FHP)