Telset.co.id, Jakarta – Menjadi pedagang online kadang tidak mudah dan kadang semakin sulit ketika harus berurusan dengan internet troll. Semakin sulit jika produk yang anda jual agak aneh atau unik, dan mengundang troll untuk berkomentar lebih banyak lagi.
Seorang penjual di Lazada memasang alat traksi serviks, atau sejenis alat ortopedi untuk meringankan sakit leher dan punggung. Ternyata, hanya sedikit orang yang tahu kegunaan atau fungsi alat ini.
Para trol memburu-buru halaman penjual barang ini dan mengajukan beragam pertanyaan konyol. Namun, si penjual dengan sabar menjawab satu persatu pertanyaan dari para troll dengan bijak.
{Baca juga: “Shoppertainment”, Konsep Belanja Menyenangkan ala Lazada}
Beberapa komentar menanyakan apakah alat tersebut dapat digunakan untuk bunuh diri. Pedagang online ini pun menjawab dengan penuh hati-hati, dan meminta para troll untuk lebih menghargai hidup.
Hingga saat ini, produk yang ditawarkan di Lazada ini telah mendapat 45 pertanyaan, dan semuanya dijawab oleh penjual. Beberapa pengguna memuji penjual karena sangat sabar, dan bahkan ada yang menawarinya pekerjaan sebagai customer service.
Berurusan dengan troll bisa jadi menyebalkan, tetapi pedagang online ini telah memberikan contoh yang bagus, terutama ketika berurusan dengan masalah sensitif seperti bunuh diri dan melukai diri sendiri.
{Baca juga: 3 Produk Terlaris yang Diincar Pengguna Lazada Indonesia, Apa Saja?}
Perangkat penarik leher mungkin sebenarnya bermanfaat bagi mereka yang biasa menatap layar untuk waktu yang lama di kantor. [BA/HBS]
Sumber: worldofbuzz