spot_img
Latest Phone

Huawei Watch D2, Bisa Pantau Tekanan Darah 24 Jam

Telko.id - Huawei resmi menghadirkan Huawei Watch D2 di...

Yuk Bikin Galaxy Z Flip6 Jadi Stand Out dengan Flipsuit Case

Telko.id - Huawei resmi memperkenalkan Huawei MatePad Pro 12.2-inch,...

Oppo Pad Air2

Oppo Reno11 Pro (China)

Tecno Spark 20

ARTIKEL TERKAIT

Aruba : 60 Persen Karyawan Lebih Produktif dengan Teknologi Mobile

Telko.id – Aruba yang juga merupakan anak perusahaan Hewlett Packard Enterprise memaparkan penelitian terbaru mereka terkait kecenderungan pekerja mobile di Dunia.

Aruba sendiri merupakan perusahaan Enterprise Mobility Solution, Aruba sendiri bermain di berbagai sektor di Indonesia. Mereka juga menjual tiga produk unggulan seperti, Router, Switching dan Wirelles ditambah dengan solusi yang mereka punya.

Riset tersebut menjelaskan bahwa kecenderungan pengguna millenial lebih menyukai bekerja mobile ketimbang berada di dalam kantor mereka.

Riset ini mensurvey 1.865 karyawan yang tersebar di 9 negara diantaranya Jepang, Singapura, Australia, New Zealand, Amerika Serikat, Jerman, serta UEA. Lebih lanjut, riset tersebut memaparkan bahwa sekitar 60% karyawan mengatakan teknologi mobile membuat mereka lebih produktif, sedangkan 45% karyawan mempercayai bahwa teknologi mobile dapat meningkatkan kreatifitas mereka.

Justin Chiah, Direktur dan General Manager Aruba Asia Tenggara dan Taiwan mengatakan bahwa genarasi milenial pasti memiliki beberapa devices seperti smartphone, tablet serta Laptop.

“Rata-rata pengguna milienial menghabiskan waktu 21 jamdalam seminggu untuk berinteraksi dengan mobile device mereka, serta 53% lebih menyukai bekerja di rumah dengan peningkatan penghasilan sebesar 10%,” ujar Justin pada Jumpa Media di Jakarta (3/8).

Digital workplaces sendiri merupakan gabungan dari BYOD, Wifi Calling, location, mobile engagement, Guest Access dan IoT.

Berkaca dari hal tersebut, Aruba menyediakan inftastruktur serta produk yang mendukung mobilitas para pekerja. Mereka juga menargetkan berbagai sektor bisnis dan lokasi untuk mendukung setiap pekerja, seperti di Cafe, Restaurant, Hotel, bahkan rumah sakit.

Aruba menyediakan software untuk mengakomodir kebutuhan digital workplaces. Bukan hanya itu, dengan berbagai produk pendukung seperti Router, Switching serta wirelles dari Aruba, menjadikan perusahaan ini menyediakan end-to-end solution untuk mendukung para pekerja mobile yang hendak bekerja dari tempat-tempat tadi.

DSC_0158_1

Berbicara mengenai security, Robert Suryakusuma Selaku Country Manager Aruba Indonesia menjelaskan jika security merupakan faktor penting dalam setiap produk yang mereka hadirkan.

“Security yang paling penting di wirelles, kita punya building block itu dibangun dari security, kita juga punya management software yang bisa memantau networking kita,” papar Robert.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

ARTIKEL TERBARU