Telko.id, Jakarta – Ketika Apple pertama kali meluncurkan AirPod nirkabel, ada beragam reaksi bermunculan. Ada beberapa orang yang merasa earphone itu inovatif, tapi ada juga yang mengatakan gadget keluaran Apple itu tampak konyol.
Ada beberapa orang skeptis yang merasa bahwa AirPod terlalu kecil dan bisa hilang dengan mudah. Tetapi tahukah Anda, bahwa earphone ini terlalu kecil sehingga dapat dengan mudah ditelan tanpa Anda sadari?
Kisah langka tapi nyata ini benar-benar terjadi pada seorang pria bernama Xu, yang tak sengaja menelan AirPod. Menurut Apple Daily, insiden itu terjadi pada 23 April di Kaohsiung, Taiwan.
Malam itu, Xu tertidur dan lupa untuk melepas earphone-nya. Saat terbangun keesokan paginya, ia terkejut menemukan bahwa AirPod kanannya hilang. Dia sudah berusaha mencari kemana-mana, tetapi tetap tidak dapat menemukannya.
{Baca juga: Awas! AirPods Wireless Headphone Bisa Picu Kanker}
Oleh karena itu, ia memutuskan untuk mencari earphone-nya yang hilang itu menggunakan aplikasi Find My iPhone. Ada secercah harapan, karena Xu mendengar suara bip, tetapi sayangnya tidak dapat menentukan dari mana suara itu berasal.
Setelah dia mendengarkan dengan seksama, dia menemukan bahwa suara itu sebenarnya datang dari tubuhnya. Ia kemudian sangat terkejut ketika mengetahui dirinya tidak sengaja telah menelannya.
Xu mengaku tidak merasakan ketidaknyamanan atau gangguan di dalam perutnya. Namun, ia segera pergi ke dokter karena khawatir AirPod itu akan menganggu kesehatannya.
Dokter kemudian melakukan X-ray pada tubuhnya dan menemukan AirPod di dalam sistem pencernaannya. Dokter kemudian meresepkan beberapa obat pencahar untuk Xu dan memintanya untuk memperhatikan kotorannya.
Sehari berikutnya, Xu, buang air besar dan benar AirPod miliknya ikut keluar bercampur dengan kotorannya. Ia kemudian membersihkannya. Namun kejutan belum berhenti. Ia kembali terkejut karena AirPod itu masih berfungsi dengan baik, meski sudah masuk ke dalam perut dan dicuci oleh Xu.
Sementara itu, dokter yang menangani Xu mengatakan bahwa ia telah melihat banyak benda asing yang masuk di dalam perut pasiennya. Namun, ini merupakan pertama kalinya ia melihat AirPod.
{Baca juga: AirPods Terbaru Punya Teknologi Anti-Bising?}
Meskipun Xu tidak merasakan ketidaknyamanan, AirPod tersebut harus dikeluarkan dari dalam perutnya. Sebab, jika dua hari masih di dalam perutnya, baterai AirPod dapat merusak ususnya.
Jika Xu tidak segera mengeluarkan AirPod, dokter harus melakukan operasi. Namun, yang paling keren, bahwa earphone masih bisa berfungsi setelah tercampur kotoran dan dicuci. [BA/HBS]
Sumber: World of Buzz