Telko.id – Operator sudah gelar jaringan 4G dengan biaya yang tidak sedikit. Itu sebabnya, perlu banyak konten yang menarik agar pemasukan dari data trafik. XL melakukannya dengan meluncurkan aplikasi Tribe. Layanan video streaming yang menawarkan berbagai keunggulan, baik dari sisi materi video maupun kualitas jaringan.
“Konten yang paling efektif untuk memanfaatkan jaringan 4G LTE adalah 360 derajat HD video dan video streaming yang saat ini juga sedang trend. Itu sebabnya, XL luncurkan Tribe,” ujar Dian Siswarini, President Director XL Axiata menjelaskan.
Lebih lanjut, Dian menyatakan bahwa quota data XL di tahun 2015 sekitar 500 – 800 MB. Meningkat signifikan setelah ada layanan 4G LTE hingga mencapai 1.5 GB. Untuk pelanggan junkies bisa mencapai 5 GB. Sedangkan untuk super junkies bisa mencapai 15 GB.
Tribe ini merupakan aplikasi dari Axiata Digital Video, yang merupakan afiliasi dari Axiata Group. Saat ini, Tribe menyediakan konten film dari berbagai genre. Seperti horor, action maupun drama. Selain film Barat, film Asia seperti Korea dan Indonesia juga ada.
Tribe juga menyediakan siaran dari KTV dan channel M dari Korea. Dan, tidak ketinggaan saluran Bundesliga, Eredivise, Liga Belanda, MotoGP, Formula1 dan kejuaraan Bulutangkis BWS Championship Series.
Saat ini, layanan Tribe ini baru bisa dinikmati oleh pelanggan XL. Talk nantinya akan dibuka untuk operator lainnya.
Aplikasi ini dapat do download melalui MyXL dan dapat mencoba gratis selama 30 hari. Nantinya, pelanggan dapat memilih paket khusus Tribe dengan paket terendah 25 ribu perbulan.
Secara strategis bisnis, peluncuran Tribe merupakan bagian dari agenda transformation yang masih terus XL jalankan sejak tahun lalu, di mana XL akan fokus mengembangkan layanan 4G LTE di tahun 2016. Salah satu targetnya adalah secularism peluang pertumbuhan bisnis baru (‘re-invent). Pulang baru tersebut berbasis pada teknologi digital, melalui pemanfaatan layanan internet cepat 4G LTE.
Saat ini, layanan 4G LTE XL didukung lebih dari 3 ribu BTS yang tersebar di berbagai kota di Indonesia. Adapun kota yang wilayahnya telah dilayani oleh XL 4G LTE sudah 35 kota, baik di Jawa dan luar Jawa. Targetnya, akan ada setidaknya 85 kota hingga akhir tahun. (Icha)