Telko.id – Bak mobil yang berada di arena balap, begitu lampu hijau menyala, langsung tancap gas demi memenangkan pertandingan. XL pun tidak mau menunggu lama-lama. Begitu penataan frekuensi di 1800 Mhz selesai dan dapat lampu hijau dari pemerintah untuk komersialkan 4G LTE, XL langsung ngebut. Baru dalam kurun waktu satu minggu, XL sudah menambah 11 kota lagi untuk diberikan layanan 4G LTE nya.
“Kami tidak mau masyarakat menunggu terlalu lama untuk dapat menikmati layan 4G karena internet cepat sudah menjadi kebutuhan masyarakat luas. Apalagi, pemerintah juga mengharapkan ketersediaan layanan ini untuk mempercepat pembangunan di berbagai daerah,” ujar Yessie d. Yosetya menjelaskan.
Yessie menambahkan, saat ini XL juga sudah melakukan perubahan penggunaan alokasi frekuensi 4G LTE untuk kota Bogor dan Medan dari sebelumnya frekuensi 900 MHz menjadi 1800 MHz untuk meningkatkan kualitas layanan (speed). Kami berharap layanan 4G LTE yang kami sediakan tersebut bisa membantu masyarakat di kota-kota tersebut untuk meningkatkan produktivitas dan perkembangan ekonomi di daerah”.
Penambahan wilayah layanan XL 4G LTE secara komersial yang mencakup 11 kota tersebut meliputi Pekanbaru, Batam, Palembang, Purwakarta, Cirebon, Tegal, Pekalongan, Pacitan, Madura, Banjarmasin, dan Manado. Penambahan layanan 4G LTE ke berbagai daerah tersebut memungkinkan dilakukan karena XL sudah menyiapkan infrastruktur dan teknologi sejak jauh-jauh hari. Karena itu pula, XL selalu langsung bisa mengkomersialkan layanan di satu kota besar begitu proses penataan frekuensi 1800MHz sudah selesai di suatu wilayah.
XL juga telah menyediakan ekosistem yang lengkap di kota-kota tersebut. Ekosistem yang tersedia akan memudahkan pelanggan beralih ke layanan 4G LTE. Pelanggan dengan mudah bisa mendapatkan paket bundling layanan XL 4G LTE dengan ponsel pintar berbagai tipe baik low end ataupun high end termasuk pula dengan cicilan harga yang terjangkau dan bervariasi. Begitu juga, sejak awal 2015 lalu XL telah menyelenggarakan program-program yang memudahkan pelanggan untuk beralih ke layanan 4G. kartu SIM XL kini tersedia di pasar juga sudah 4G ready.
XL juga menyelenggarakan berbagai program kemudahan lain, seperti program Tabungan Kuota 4G. Program ini menawarkan manfaat berupa tabungan kuota data 4G yang bisa dipakai saat layanan 4G tersedia. Hanya dengan melakukan pembeliaan Paket Hotrod 4G, pelanggan akan memperoleh bonus kuota 4G secara langsung dan jika tidak digunakan, kuota ini dapat diakumulasi ke bulan berikutnya.
Meski terus memperluas wilayah layanan, namun XL juga berfokus pada kualitas layanan, agar layanan internet cepat ini benar-benar bisa memenuhi ekspektasi pelanggan dan masyarakat, terutama agar manfaat dari kehadiran teknologi ini bisa meningkatkan produktifitas penggunanya. XL memprediksi, begitu layanan internet super cepat 4G LTE hadir di Indonesia, maka tuntutan pasar akan juga berubah.
Para pelanggan dan pengguna layanan mobile internet akan menghendaki kualitas yang benar-benar prima agar mereka bisa menikmati dan memanfaatkan layanan data secara maksimal. Akses pada layanan yang bersifat visual, terutama video akan terus meningkat. Video akan menjadi format layanan data untuk berbagai keperluan, baik untuk edukasi, promosi, presentasi, hingga hiburan.
Karena itulah, sejak awal XL mengambil pendekatan untuk langsung membangun layanan 4G LTE dengan standar mampu menghadirkan layanan “Extreme HD 360° Video”. Video ini menghadirkan tayangan yang tidak biasa. Sudut pandang video bisa mencakup 360°, yang hanya bisa dinikmati dengan kualitas internet yang benar-benar prima, baik secara kecepatan maupun kestabilan. Jadi, jika layanan internet super cepat XL mampu menghadirkan video jenis tersebut secara baik, maka juga akan unggul dalam menghadirkan jenis layanan data dan digital lainnya. Saat ini layanan 4G XL ditopang oleh lebih dari 3.000 BTS 4G. (Icha)