spot_img
Latest Phone

Huawei Watch D2, Bisa Pantau Tekanan Darah 24 Jam

Telko.id - Huawei resmi menghadirkan Huawei Watch D2 di...

Yuk Bikin Galaxy Z Flip6 Jadi Stand Out dengan Flipsuit Case

Telko.id - Huawei resmi memperkenalkan Huawei MatePad Pro 12.2-inch,...

Oppo Pad Air2

Oppo Reno11 Pro (China)

Tecno Spark 20

ARTIKEL TERKAIT

Cara Simple Upgrade ke USIM 4G Bagi Pelanggan XL dan AXIS

Telko.id – Upgrade ke USIM 4G bagi pelanggan XL dan AXIS dapat dilakukan dengan mudah. Upgrade ini perlu agar Anda dapat melakukan gaya hidup digital yang saat ini sedang trend.

Seperti menonton siaran live streaming dengan lancar, download dan upload dokumen tanpa kendala serta bermain video game tanpa lag. Langkah pertama yang harus dilakukan oleh pelanggan XL dan AXIS untuk bisa mengakses layanan 4G adalah dengan mengganti simcard-nya ke USIM.

“Saat ini rata-rata perangkat selular yang ada di pasaran sudah mendukung jaringan berbasis 4G, bahkan XL Axiata tengah bersiap untuk menghadirkan teknologi 5G dengan kecepatan internet dan latensi yang lebih cepat dan stabil untuk pelanggan setianya. Agar pelanggan bisa mengakses jaringan 4G, pelanggan perlu upgrade ke USIM,” kata M.Yunus, Group Head Customer Contact Center XL Axiata.

USIM sendiri adalah singkatan dari Universal Subscriber Identity Mobile dimana material dan teknologi yang digunakan merupakan pengembangan dari SIM card sebelumnya sehingga bisa digunakan pada jaringan 2G, 3G dan 4G LTE.

Beberapa manfaat yang dapat pelanggan XL/AXIS rasakan ketika beralih ke teknologi 4G antara lain:

Lebih Cepat. Nikmati akses internet yang lebih lancar untuk kebutuhan browsing, chatting maupun streaming.

Lebih Mudah. Ada banyak layanan dan promo yang bisa pelanggan dapatkan saat terkoneksi dengan menggunakan USIM 4G LTE, proses cepat dan tidak ada perubahan pada identitas nomor setelah upgrade kartu.

Lebih Luas. Dapatkan jangkauan jaringan yang lebih optimal dari XL Axiata yang tersebar di Indonesia.

Ada dua cara mudah yang bisa pelanggan lakukan untuk mendapatkan USIM, yaitu:

Ganti simcard sendiri via OTA (Over The Air), dimana proses perpindahan profil nomor  berlangsung secara nirkabel sehingga lebih mudah dan praktis. Pertama-tama pastikan pelanggan sudah membeli atau memiliki kartu XL/AXIS baru dengan logo “4G”. 

Cara upgrade ke kartu XL/AXIS 4G sendiri via OTA:

Dengan Kartu XL/AXIS 3G Lama

Hubungi *123*46# lalu tekan 1

Ganti kartu lama dengan kartu XL 4G baru

Dengan Kartu XL/AXIS 4G Baru

Hubungi *123*46# lalu tekan 1

Restart smartphone

Ganti simcard melalui XL Center Online di  https://xl.co.id/bantuan/xlcenter atau kunjungi XL Center / XPLOR terdekat.

Bagi pelanggan XL/AXIS yang membutuhkan informasi tambahan mengenai mekanisme penggantian kartu ke USIM 4G, bisa memanfaatkan fitur live chat di aplikasi myXL atau via www.xl.co.id. Bagi pelanggan Axis bisa melalui live chat di aplikasi AxisNet atau via www.axis.co.id. (Icha)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

ARTIKEL TERBARU