spot_img
Latest Phone

Garmin Instinct Crossover AMOLED Resmi Hadir di Indonesia

Telko.id - Garmin Indonesia secara resmi meluncurkan dan memperkenalkan...

Garmin Run Indonesia 2025 dan Limbah.id berhasil Kumpulkan Hampir 3 Ton Sampah

Telko.id — Garmin Indonesia sukses menggelar ajang lari tahunan...

Instagram Safety Camp: Peran Orang Tua Kunci Keamanan Digital Remaja

Telko.id - Meta menyelenggarakan Instagram Safety Camp di Indonesia...

Garmin Venu 4 Resmi Dirilis, Bawa Wellness Adaptif ke Indonesia

Telko.id - Garmin secara resmi meluncurkan Venu 4 di...

Strava Integrasikan Kacamata Oakley Meta Vanguard AI untuk Aktivitas

Telko.id - Strava, aplikasi pendukung gaya hidup aktif dengan...

ARTIKEL TERKAIT

Telkomsel Perluas Jaringan 5G di Batam, Kini Hadirkan 112 BTS

Telko.id – Telkomsel merayakan 30 tahun perjalanannya dengan memperluas jaringan 5G di Batam. Sebanyak 112 Base Transceiver Station (BTS) 5G kini telah beroperasi, menyediakan konektivitas ultra-cepat dan stabil secara contiguous tanpa terputus di berbagai wilayah strategis kota tersebut.

Direktur Network Telkomsel, Indra Mardiatna, mengatakan, “Sejak menyalakan BTS seluler pertama Indonesia di Batam 30 tahun lalu, kami terus menjadikan kota ini barometer kesiapan teknologi jaringan Telkomsel.”

Ekspansi ini mencakup kawasan Harbour Bay, Nagoya, Batam Center, Engkuputri, Nongsa, hingga Bandar Udara Internasional Hang Nadim.

Menurut data internal Telkomsel, penetrasi perangkat 5G di Batam telah mencapai 23% dari total perangkat seluler.

Kecepatan unduh di beberapa lokasi tercatat lebih dari 610 Mbps, atau 4x lebih cepat dibanding 4G, dengan latensi serendah 10 ms. Konsumsi internet rata-rata pengguna 5G di Batam mencapai 24 GB per bulan.

Dukungan AI untuk Layanan 5G Unggul

Telkomsel mengintegrasikan kecerdasan buatan (AI) secara end-to-end untuk meningkatkan efisiensi dan kualitas layanan Hyper 5G.

Content image for article: Telkomsel Perluas Jaringan 5G di Batam, Kini Hadir di 112 BTS
Content image for article: Telkomsel Perluas Jaringan 5G di Batam, Kini Hadir di 112 BTS

Teknologi ini memungkinkan respons otomatis terhadap gangguan jaringan dan pengelolaan melalui kerangka kerja Autonomous Networks.

“Dengan pendekatan berbasis AI, Telkomsel menghadirkan kualitas layanan yang optimal bagi pelanggan di berbagai situasi,” tambah Indra.

Keandalan jaringan dengan latensi rendah juga mendukung layanan pelanggan berbasis AI, seperti Asisten Virtual Veronika (B2C) dan Virtual Account Manager Ted (B2B).

Penawaran Paket 5G Terbaru

VP Consumer Business Area Sumatra Telkomsel, Mulya Budiman, menyebutkan beberapa penawaran terbaru untuk pelanggan di Batam:

  • Telkomsel SIMPATI 5G: Paket Super Seru 5G Dobel Kuota 100 GB (semua jaringan) + 100 GB (5G) seharga Rp145 ribu.
  • Telkomsel Halo 5G: Bonus Kuota 5G hingga 20 GB melalui GraPARI dan ekstra kuota hingga 200 GB mulai Rp60 ribu.
  • Telkomsel Device Bundling 5G: Promo bundling smartphone 5G dengan kuota tambahan.

Hyper 5G Telkomsel juga mendukung industri manufaktur, seperti kolaborasi dengan PT Pegaunihan Technology Indonesia dalam implementasi 5G Private Network Standalone di Smart Factory Batam. Sebanyak 1.200 kartu SIM IoT Telkomsel terhubung dengan 5G untuk pemantauan real-time.

Telkomsel kini mengoperasikan lebih dari 3.000 BTS 5G di 56 kota/kabupaten di Indonesia. Ekspansi akan dilanjutkan ke Medan, Pekanbaru, Padang, Palembang, dan kota utama lainnya di Sumatra.

Baca Juga:

Sebagai pemimpin layanan 5G di Indonesia, Telkomsel telah meraih tujuh penghargaan internasional dari Ookla® Speedtest Awards™ periode Q3-Q4 2024, termasuk Fastest Mobile Network dan Best 5G Gaming Experience. (Icha)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

ARTIKEL TERBARU