Latest Phone

Oppo Pad Air2

Tecno Spark 20

Oppo Reno11 Pro (China)

AdMedika Gandeng 34 RS Demi Tingkatkan Kualitas Pelayanan

Telko.id – Salah satu anak usaha PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) yang bergerak di industri kesehatan, PT Administrasi Medika (AdMedika) melakukan berbagai strategi untuk terus meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat.

Inflasi kesehatan merupakan salah satu permasalahan yang kerap dihadapi oleh masyarakat sejak pandemi COVID-19. Apabila kita membandingkan claim asuransi kesehatan pada tahun 2022, telah terjadi peningkatan sebesar 24.9%. Sedangkan, pada tahun 2023, inflasi terjadi sebesar 13,6%.

“Hal tersebut dapat terjadi karena beberapa faktor, seperti harga fasilitas kesehatan, biaya perawatan rumah sakit, biaya pelayanan, obat, dan berbagai tes kesehatan,” ujar CEO AdMedika periode 2021-2024 Dwi Sulistiani, dalam acara Hospital Expo yang diselenggarakan oleh Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (PERSI) di Jakarta Convention Center, beberapa waktu lalu.

Membawakan topik “Sinergi Layanan Rumah Sakit dengan Jaminan Pembiayaan Kesehatan”, Dwi turut menekankan pentingnya kolaborasi antara rumah sakit dan penyedia jaminan layanan kesehatan untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Baca juga : 200 Personil TelkomGroup Sigap 24/7 Kawal Upacara HUT ke-79 RI di IKN

Lebih lanjut, Dwi memaparkan kontribusi yang sudah dilakukan AdMedika dalam rangka mendukung ekosistem kesehatan B2B di Indonesia, yaitu melakukan inisiatif pada SatuSehat dan bekerja sama dengan 34 Rumah Sakit Vertikal Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

Dwi juga turut menyoroti tantangan dalam pengembangan sistem verifikasi yang mengintegrasikan BPJS dan digitalisasi rumah sakit dengan menggunakan percepatan transfer data pasien dan rekam medis elektronik melalui platform NAHSEHAT. Dwi menambahkan bahwa tantangan tersebut merupakan salah satu prioritas yang harus segera diselesaikan.

“AdMedika sebagai hub dalam ekosistem kesehatan, kini fokus pada bridging system host to host yang menghubungkan provider dengan NAHSEHAT sesuai regulasi yang berlaku. Melalui inisiasi ini, kami berharap bisa menjawab tantangan dari provider dan pembayar (payor) sehingga dapat mendorong layanan kesehatan yang modern dan inovatif,” ungkap Dwi.

Kolaborasi yang terjalin antara rumah sakit dan penyedia jaminan layanan kesehatan merupakan wujud komitmen AdMedika dalam mengatasi inflasi kesehatan yang semakin meningkat setiap tahunnya. Ke depannya diharapkan kolaborasi ini dapat berjalan dengan baik dan dapat semakin meningkatkan kualitas pelayanan AdMedika kepada masyarakat. (Icha)

Latest

Tips Edit Foto di Hape Poco F6 Pakai Fitur AI Pro

Telko.id - Semakin mumpuni suatu teknologi pada kamera di...

XL Axiata Gerakan Donasi Kuota untuk Puluhan Sekolah

Telko.id - Terus mendukung digitalisasi pendidikan di Indonesia, PT...

MDMedia Luncurkan AdXelerate, Programmatic Advertising Berbasis Data Telco

Telko.id - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk melalui anak...

Telkomsel dan MAB,  Sepakat Kembangkan Ekosistem Kendaraan Listrik

Telko.id - Telkomsel dan PT Mobil Anak Bangsa Indonesia...

Rekomendasi

MDMedia Luncurkan AdXelerate, Programmatic Advertising Berbasis Data Telco

Telko.id - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk melalui anak usahanya PT Metra Digital Media (MDMedia) yang fokus pada industri komunikasi dan periklanan digital, meluncurkan...

Telkom Resmikan IndigoSpace, Rumah Bagi Startup Lokal Aceh

Telko.id - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) melalui program inkubasi unggulannya, Indigo, baru saja meresmikan salah satu creative center-nya yaitu IndigoSpace Aceh sebagai...

Chatbot OCA Jadi Lebih Pintar dan Efisien Dengan AI

Telko.id - PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaiknya tertuang lewat implementasi teknologi Artificial Intelligence (AI) pada produk dan layanan...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini