spot_img
Latest Phone

Huawei Watch D2, Bisa Pantau Tekanan Darah 24 Jam

Telko.id - Huawei resmi menghadirkan Huawei Watch D2 di...

Yuk Bikin Galaxy Z Flip6 Jadi Stand Out dengan Flipsuit Case

Telko.id - Huawei resmi memperkenalkan Huawei MatePad Pro 12.2-inch,...

Oppo Pad Air2

Oppo Reno11 Pro (China)

Tecno Spark 20

ARTIKEL TERKAIT

OpenSignal: 3 Unggul Di Pengalaman Video dan Game

Telko.id – OpenSignal, bulan Juni 2024 ini baru saja mengeluarkan laporan terbarunya. Cukup mengagetkan hasilnya, karena 3 dapat menggungguli operator lain dalam memberikan pengalaman video dan main game.

Padahal, dalam laporan sebelumnya Telkomsel dan XL masing-masing meraih penghargaan Pengalaman Video dan Pengalaman Game.

Namun, kali ini 3 mengungguli para pemenang sebelumnya di kedua kategori dan membawa pulang kedua penghargaan tersebut. 3 juga mempertahankan penghargaan Pengalaman Aplikasi Suara dengan teguh, sehingga menjadi pemenang tunggal dari ketiga penghargaan pengalaman Opensignal — Pengalaman Video, Pengalaman Game, dan Pengalaman Aplikasi Suara.

Namun, menurut OpenSignal, penggunanya di jaringan Telkomsel mendapatkan pengalaman video seluler dan gaming terbaik di Pulau Jawa, karena Telkomsel memenangkan sebagian besar penghargaan Pengalaman Video dan Pengalaman Game di seluruh provinsi di Jawa.

Baca juga : Konsistensi Kualitas Jaringan Indosat Dapat Pengakuan OpenSignal

Selain itu, Tri juga memperoleh penghargaan Pengalaman Keandalan dengan skor 863 poin pada skala 100 -1000 poin. Diikuti oleh Indosat berada di urutan kedua, sembilan poin di belakang pemenang.

Pengalaman Keandalan oleh Opensignal mengukur kemampuan pengguna kami untuk terhubung dan berhasil menyelesaikan tugas-tugas dasar di jaringan operator.

Namun tetap, Telkomsel menjadi pemenang tunggal dari kedua penghargaan Pengalaman Kecepatan Unduh dan Pengalaman Kecepatan Unggah, dengan skor masing – masing 25,5Mbps dan 10Mbps.

“Pengguna kami di jaringan Indosat dan 3 merasakan peningkatan tertinggi dalam kecepatan unduhan rata-rata, yaitu sekitar 1Mbps. Namun, semua jaringan seluler Indonesia mengalami penurunan dalam Pengalaman Kecepatan Unggah sejak laporan sebelumnya,” ungkap laporan tersebut.

Demikian juga dengan Cakupan, Telkomsel tetap menjadi satu-satunya pemenang penghargaan Pengalaman Cakupan dengan 8,59 poin pada skala 10 poin, memenangkannya untuk ketiga kalinya berturut-turut.

Telkomsel unggul jauh di atas Indosat dan 3 yang menempati posisi kedua dengan skor yang sama di 4,91 poin.

“Sedangkan Indosat membawa pulang penghargaan Kualitas Konsisten untuk ketiga kalinya secara berturut-turut, menjadi satu-satunya pemenang penghargaan ini di Indonesia sejak Opensignal memperkenalkannya dalam laporan Pengalaman Jaringan Seluler kami,” tulis Robert Wyrzykowski, Analis Utama OpenSignal.

Indosat mengalahkan 3 dengan selisih dua poin persentase. Kecuali Smartfren, semua operator Indonesia telah mengalami peningkatan skor Kualitas Konsisten sejak laporan sebelumnya.

Jika dinilai secara keseluruhan, Telkomsel meraih penghargaan terbanyak di 10 wilayah Indonesia — 35 penghargaan tunggal dan 5 penghargaan bersama kompetitor, dengan sebagian besar penghargaannya berasal dari kategori kecepatan regional.

Telkomsel juga meraih sebagian besar penghargaan Pengalaman Video, Pengalaman Game, dan Konsistensi Kualitas di seluruh provinsi di Pulau Jawa, yang berarti Telkomsel memiliki pengalaman video dan game terbaik serta kualitas pengalaman jaringan paling konsisten di pulau tersebut.

3 adalah pemenang tunggal untuk 23 penghargaan dan berbagi 11 kemenangan dengan para pesaingnya, sebagian besar dalam penghargaan pengalaman.

Menurut OpenSignal, penggunanya di jaringan Telkomsel di Jakarta Raya menikmati kualitas layanan seluler yang paling konsisten (77,5%) dan kecepatan unggah rata-rata tercepat (13Mbps) di Indonesia. (Icha)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

ARTIKEL TERBARU