spot_img
Latest Phone

Huawei Watch D2, Bisa Pantau Tekanan Darah 24 Jam

Telko.id - Huawei resmi menghadirkan Huawei Watch D2 di...

Yuk Bikin Galaxy Z Flip6 Jadi Stand Out dengan Flipsuit Case

Telko.id - Huawei resmi memperkenalkan Huawei MatePad Pro 12.2-inch,...

Oppo Pad Air2

Oppo Reno11 (China)

Tecno Spark 20

ARTIKEL TERKAIT

9 API Indosat Ooredoo Digunakan Developer Muda Untuk Kembangkan Aplikasi Baru

Telko.id – Perbedaan Indosat Ooredoo Wireless Innovation Contest (IWIC) ke 11 dibandingkan dengan sebelumnya adalah kehadiran API atau Application Programming Interface. Sebuah perangkat fungsi dan protokol untuk membangun aplikasi perangkat lunak. Kini, sudah ada 9 API yang digunakan oleh peserta dalam pengembangan aplikasinya.

Salah satu bagian dari IWIC 2017 ini adalah Hackathon. Di mana, kali ini diikuti oleh 200 peserta yang terdiri dari para developer muda, startup lokal, pelajar dan anak muda dari seluruh Indonesia yang akan bersaing menciptakan aplikasi mobile dalam waktu 24 jam.

Tentu, dengan adanya API yang disediakan Indosat Ooredoo akan memberikan akses lebih cepat terhadap sebuah aplikasi untuk dapat berinteraksi dengan pelanggan. Adapun ke 9 API yang dibuka aksesnya selama Hackathon IWIC 11 adalah API SMS Broadcast, API SMS Location-Based Advertising, API USSD Push, API Carrier Billing, API Balance, API Device ID, API Location ID, API Data Quota, serta API Subscriber Type Prepaid/Postpaid.

Ini adalah suatu terobosan di dalam industri telekomunikasi dimana para developer aplikasi muda memiliki kesempatan mengenal dan menggunakan API Indosat Ooredoo.  Penggunakan API ini akan mempermudah para developer muda dan memberikan gambaran seakan mereka langsung melayani para pelanggan Indosat Ooredoo melalui aplikasi yang mereka kembangkan.

“Kami selalu percaya dengan kemampuan anak bangsa untuk turut serta mengembangkan ekosistem dunia digital di Indonesia. Melalui program, IWIC 11 kami berharap akan banyak aplikasi mobile digital yang mudah diakses untuk memberikan solusi bagi permasalahan sehari-hari masyarakat yang sekaligus dapat meningkatkan perekonomian Indonesia,” kata Joy Wahjudi, President Director & CEO Indosat Ooredoo.

Joy menambahkan “Hackathon kali ini kami juga memperkenalkan API Indosat Ooredoo untuk membantu para developer mengembangkan aplikasi-aplikasi baru yang inovatif secara cepat, dengan memanfaatkan aset layanan dan data dari Indosat Ooredoo”.

Para peserta akan berkompetisi menciptakan aplikasi mobile dengan berbagai kategori seperti Entertainment, Utility, Media (social media, chatting, ebook), dan Special Needs. Selama Hackathon, Indosat Ooredoo menyediakan fasilitas lengkap bagi peserta seperti tenaga medis lengkap dengan ambulance yang siaga 24 jam, tempat istirahat, sudut hiburan, makanan dan minuman. Tersedia hadiah puluhan juta rupiah serta sertifikat bagi pemenang yang mampu memenuhi kriteria juri.

Pada program IWIC 11, kategori kompetisi yang dapat diikuti adalah Kids & Teens, BeginnerProfessional,  dan Women & Girls. Kategori-kategori ini akan berkompetisi untuk ide dan aplikasi di bidang EntertainmentUtilityMedia (social media, chatting, ebook) dan juga Special Needs. Para peserta dapat membuat ide dan aplikasi untuk sistem operasi Android, iOS, Windows Mobile. Para pemenang IWIC akan mendapatkan berbagai hadiah menarik diantaranya uang tunai senilai total ratusan juta rupiah serta kesempatan untuk mengunjungi berbagai perusahaan global. (Icha)

 

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

ARTIKEL TERBARU