spot_img
Latest Phone

Huawei Watch D2, Bisa Pantau Tekanan Darah 24 Jam

Telko.id - Huawei resmi menghadirkan Huawei Watch D2 di...

Yuk Bikin Galaxy Z Flip6 Jadi Stand Out dengan Flipsuit Case

Telko.id - Huawei resmi memperkenalkan Huawei MatePad Pro 12.2-inch,...

Oppo Pad Air2

Oppo Reno11 Pro (China)

Oppo Reno11 (China)

ARTIKEL TERKAIT

Xiaomi 12S Ultra, Bakal Hadir Unggulkan Kamera Dengan Lensa Leica

Telko.id – Xiaomi 12S Ultra baru saja diumumkan kehadirannya ke pasar Cina. Smartphone ini juga hadir bersama dengan Xiaomi 12S dan Xiaomi 12S Pro. Dari ketiga peragkat itu, Xiaomi 12S Ultra adalah yang memiliki spesifikasi paling tinggi.

Namun, ketiga nya keluarga Xiaomi 12 S ini sama sudah menggunakan lensa buatan pabrikan kenamaan asal jerman yakni Leica. Bisa dibilang, keluarga ini adalah smartphone Xiaomi yang pertama kali membenamkan lensa buatan Leica.

Perangkat ini tampil dengan desain yang berbeda dibandingkan dengan saudara yang lain. Pasalnya, dibagian belakang perangkat ini terdapat modul kamera yang ukurannya cukup besar, lengkap dengan beberapa sensor yang ditempatkan melingkar.

Dibagian tepi kamera pun terdapat cincin berwarna emas. Tanda yang khas sebagai penanda kerjasama dengan Leica. Tercantum juga tulisan Leica .

Secara keseluruhan, desai kamera pada perangkat ini nampak jauh berbeda dengan yang dimiliki Xiaomi 12S dan 12S Pro, terutama pada bagian modul kamera.

Selain itu, perangkat ini juga dirancang dengan material bertekstur kulit, berbeda dengan dua varian Xiaomi 12S lain. Xiaomi 12S Ultra memiliki tiga kamera yang disusun secara melingkar. Konfigurasi dari ketiga kamera tersebut terdiri dari kamera utama 50 MP dengan sensor Sony IMX989 berukuran 1 inci yang diletakkan di sisi kiri penampang.

Kamera utama di perangkat ini dilengkapi dengan HyperOIS dan kemampuan perekaman video hingga resolusi 8K.

Kemudian terdapat sebuah kamera dengan lensa ultra-wide 48 MP dengan bidang pandang 128 derajat. Satu lagi adalah lensa telefoto 48 MP yang didukung fitur stabilisasi video atau OIS.

Perangkat ini sudah mengusung layar melengkung berjenis AMOLED 6,73 inci, resolusi 2K atau 1.440×3.200 piksel, refresh rate 120Hz.

Kemudian, touch sampling rate 240Hz, kecerahan maksimum 1.500 nits, HDR 10+, dan Dolby Vision. Sisi depan ada kamera selfie 32MP.

Perangkat ini diperkuat chipset Snapdragon 8+ Gen 1 yang dipasangkan dengan opsi penyimpanan 8GB/256GB, 12GB/256GB, dan 12GB/512GB. Ponsel menjalankan MIUI 13 berbasis Android 12.

Baterainya berkapasitas 4.860mAh yang dipasangkan dengan charger 67W. Ponsel juga support charger nirkabel 50W dan reverse wireless charging (seperti power bank) 10W.

Fitur lainnya yakni dual SIM, 5G, Infrared Blaster, NFC, USB-C, rating IP68, speaker stereo Harman Kardon, dan sensor sidik jari dalam layar yang juga bisa dipakai untuk mengukur detak jantung.

Di China, Xiaomi 12S Ultra tersedia dalam tiga banderol berbeda yang terdiri dari: versi 8/256 GB – 5.999 yuan atau setara Rp 13,4 juta. Untuk versi 12/256 GB – 6.499 yuan atau setara Rp 14,5 juta. Sedangkan versi 12/512 GB – 6.999 yuan atau setara Rp 15,6 juta. (Icha)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

ARTIKEL TERBARU