spot_img
Latest Phone

Oppo Pad Air2

Tecno Spark 20

Oppo Reno11 Pro (China)

Tecno Spark 20C

Oppo Reno11 (China)

ARTIKEL TERKAIT

Samsung Galaxy Tab S10 Ultra, Tablet AI Pertama Samsung

Telko.id – Samsung baru saja meluncurkan Galaxy Tab S10 Ultra dan Galaxy Tab S10+. Ini adalah tablet pertama Samsung yang dilengkapi teknologi AI.

Tablet Samsung ini memiliki layar besar Dynamic AMOLED 2X hadir dalam dua ukuran, yaitu 14,6 inci untuk Tab S10 Ultra dan 12,4 inci untuk Tab S10+.

Kedua perangkat ini hadir dengan bundling S Pen yang intuitif, dirancang untuk mendukung produktivitas dan kreativitas.

Tablet ini memiliki peningkatan performa yang signifikan. Dibandingkan dengan Galaxy Tab S9 Ultra, Tab S10 Ultra memiliki peningkatan 18% pada CPU, 28% pada GPU, dan 14% pada NPU.

Baca juga : Dua Tablet Samsung ini Hadir Pas Buat Sang Buah Hati

Ini memungkinkan pengguna untuk merasakan kecepatan yang lebih tinggi serta responsivitas AI yang lebih baik. Salah satu fitur unggulannya adalah Galaxy AI Key, yang dapat diakses dengan mudah dari keyboard Book Cover, memudahkan pengguna mengaktifkan asisten AI hanya dengan satu tombol.

Samsung juga memperkenalkan fitur baru seperti Note Assist dan Drawing Assist. Fitur ini mempermudah pengguna saat mencatat dan menggambar. Galaxy Tab S10 juga berfungsi sebagai perangkat AI yang terintegrasi dengan ekosistem SmartThings, yang memudahkan manajemen perangkat rumah.

Layar Dynamic AMOLED 2X pada kedua model memberikan kualitas tampilan yang cerah dan jelas. Teknologi anti-reflektif membantu mengurangi pantulan cahaya, sehingga pengguna tetap dapat menikmati visual yang tajam di berbagai kondisi pencahayaan.

Tablet ini juga dilengkapi dengan quad speaker dan fitur AI Dialogue Boost, yang membuat suara dialog terdengar lebih jelas meskipun ada kebisingan di latar belakang.

Perangkat ini juga didukung dengan sertifikasi IP68 dan Armor Aluminum yang tahan benturan. Pengguna dapat mengandalkan Galaxy Tab S10 di berbagai situasi tanpa khawatir perangkat rusak. Selain itu, baterai yang tahan lama dan fitur Super-Fast Charging memastikan tablet siap digunakan dalam waktu singkat.

Salah satu fitur menarik lainnya adalah Sketch to Image, di mana AI pada Galaxy Tab S10 Ultra dapat membantu mengubah gambar sketsa menjadi ilustrasi lengkap.

Ini sangat berguna bagi para kreator yang ingin mewujudkan ide mereka dengan cepat. Selain itu, fitur Circle to Search memudahkan pengguna mencari informasi terkait gambar, video, atau teks dalam dua ketukan tanpa berpindah aplikasi.

Di sisi keamanan, Samsung Knox menjaga data pengguna tetap aman. Samsung juga menawarkan pengaturan privasi lanjutan, di mana pengguna bisa menonaktifkan pemrosesan data online untuk memastikan privasi terjaga.

Galaxy Tab S10 Ultra dan Galaxy Tab S10+ dijual mulai dari Rp 17.999.000. Pre-order dimulai dari 26 September hingga 3 Oktober 2024 dengan bonus menarik, termasuk cashback dan akses 1 tahun Microsoft 365 Personal.

Samsung berkomitmen untuk terus memberikan inovasi, dan Galaxy Tab S10 Series menjadi bukti nyata dari teknologi yang mendorong produktivitas, kreativitas, dan kenyamanan dalam satu perangkat yang powerful. (Icha)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img

ARTIKEL TERBARU