Latest Phone

Tecno Perkenalkan Robot Anjing Lucu di MWC Barcelona

Telko.id – Tecno kembali ikut meramaikan MWC Barcelona 2024...

Oppo Pad Air2

Oppo Reno11 Pro (China)

Motor pun Dijadikan Armada Untuk Jangkau Pelanggan Telkomsel Hingga Pelosok

Telko.id – Kondisi wilayah di pelosok negeri, tidak semuanya mudah diakses dengan menggunakan kendaraan roda empat. Itu sebabnya, Telkomsel memperluas layanan Mobile GraPARI (MoGi) ke berbagai lokasi di Indonesia dengan menggunakan armada sepeda motor, agar pelanggan di pelosok yang belum terjamah oleh layanan telekomunikasi bisa dilayani layaknya di titik layanan pelanggan GraPARI.

Pelayanan bergerak ini dilengkapi dengan box khusus yang membawa produk dan layanan Telkomsel, mulai dari isi ulang pulsa, kartu perdana, dan sebagainya. Saat ini sebanyak 169 Armada Motor Mobile GraPARI beroperasi di berbagai lokasi di Pulau Jawa dan Bali.

“Kami selalu berkomitmen untuk melayani pelanggan secara maksimal dan memberikan kenyamanan dalam berinteraksi seputar layanan Telkomsel. Hadirnya Armada Motor Mobile GraPARI Telkomsel dengan tingkat mobilitas yang sangat tinggi ini kami harap dapat melayani kebutuhan komunikasi pelanggan hingga daerah pelosok yang tidak terjangkau oleh pusat pelayanan kami, serta minim akses dan sulit untuk dilalui mobil,” kataSukardi Silalahi , Direktur Sales Telkomsel.

Sukardi juga menambahkan bahwa kehadiran Armada Motor Mobile GraPARI dapat mempercepat penetrasi penggunaan layanan broadband, baik 3G maupun 4G, oleh masyarakat di lokasi-lokasi yang sudah dilayani oleh layanan Internet cepat tersebut. Hal ini diharapkan akan membuka akses informasi masyarakat, sehingga dapat mendukung perekonomian, khususnya para UMKM untuk berkembang.

Dalam beroperasi, Armada Motor Mobile GraPARI memiliki tiga fungsi utama, yaitu edukasi, pelayanan, dan penjualan. Di fungsi edukasi, layanan bergerak ini dapat memberikan informasi kepada pelanggan, di antaranya mengenai produk, jenis paket data, harga paket data, paket produk digital, dan seputar registrasi prabayar. Di fungsi pelayanan, hadirnya Armada Motor Mobile GraPARI dapat berfungsi sebagai tempat untuk complaint handling dan ganti kartu, sebelum pelanggan dirujuk ke GraPARI terdekat. Sedangkan di fungsi penjualan, fasilitas ini juga dapat melayani penjualan kartu perdana, voucher isi ulang, konten digital, kartu TCASH Tap, dan cash in TCASH.

“Kami ingin agar pelanggan di kota maupun di pelosok memiliki kesempatan yang sama untuk menikmati berbagai layanan kami. Kedepannya, lewat Armada Motor Mobile GraPARI pelanggan di pelosok juga dapat mengenal layanan broadband dan digital Telkomsel mulai dari TCASH, berbagai layanan digital lifestyle, hingga mobile advertising yang dapat mendukung perkembangan UMKM,” jelas Sukardi.

Hadirnya layanan bergerak dengan armada sepeda motor ini akan melengkapi 592 Mobile GraPARI yang berfungsi sebagai armada pelayanan bergerak Telkomsel yang saat ini sudah beroperasi di berbagai lokasi di Indonesia. Dengan hadirnya kedua armada tersebut, diharapkan kenyamanan dan kebutuhan komunikasi pelanggan dapat terus terjaga kapan pun dan di mana pun. (Icha)

 

 

Latest

Tips Bikin Vlog Ramadan Pasti Mudah dengan Galaxy A15 5G

Telko.id - Mengabadikan momen keseharian memang sudah lekat dengan...

Safari Ramadan 1445 H, TelkomGroup Pastikan Kesiapan Infrastrukturnya

Telko.id - Bersamaan dengan momentum Ramadan dan Idul Fitri...

Meriahkan Ramadhan, EZVIZ Luncurkan Tiga Produk Terbarunya

Telko.id - Bulan Ramadhan 1445 Hijriah (2024) adalah momen...

Qualcomm Snapdragon 8s Gen 3 Hadirkan On-Device AI Lebih Ok!

Telko.id – Qualcomm hadirkan Snapdragon 8s Gen 3 Mobile...

Rekomendasi

Telkomsel Salurkan Ratusan Pasang Sepatu Hasil Donasi Poin Pelanggan

Telko.id - Telkomsel menyerahkan ratusan pasang sepatu hasil donasi pelanggan kepada sejumlah pelajar di Papua. Penyerahan donasi merupakan bagian dari rangkaian program donasi melalui penukaran...

Nge-game Asyik Pakai Paket GamesMAX Booster Terbaru Dari Telkomsel

Telko.id - Telkomsel luncurkan Paket GamesMAX Booster, ini merupakan cara operator ini untuk menggarap ekosistem industri gaming dan esports di Indonesia terus berkembang pesat. Terlebih...

Telkomsel dan Huawei Resmikan 5G Smart Warehouse, Untuk Apa?

Telko.id – Telkomsel dan Huawei i telah meresmikan 5G Smart Warehouse dan 5G Innovation Center pertama di Indonesia yang bertempat di Cikarang, Bekasi, Jawa...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini