Latest Phone

Welcome to BESPOKE AI, Cara Samsung Pamer Teknologi AI Home

Telko.id - Welcome to BESPOKE AI merupakan cara Samsung...

Tecno Perkenalkan Robot Anjing Lucu di MWC Barcelona

Telko.id – Tecno kembali ikut meramaikan MWC Barcelona 2024...

Oppo Pad Air2

Axiata dan iflix Kolaborasi Hadirkan Hiburan Untuk 125 Juta Pelanggan Axiata

Telko.id – Axiata Group Berhad (Axiata), salah satu grup telekomunikasi terbesar di Asia yang hadir di 10 negara di seluruh ASEAN dan Asia Selatan, bersama iflix, layanan Subscription Video on Demand (SVoD) terkemuka di dunia untuk pasar berkembang, mengumumkan penandatanganan nota kesepahaman tak mengikat terkait perluasan kolaborasi strategis dalam menghadirkan hiburan terbaik kepada lebih dari 125 juta pengguna Axiata di enam negara.

 

Dari dua kemitraan sukses dengan Celcom (Celcom Axiata Berhad) di Malaysia dan Dialog (Dialog Axiata PLC) di Sri Lanka, kolaborasi regional ini ditujukan untuk menjangkau para pengguna Axiata terutama XL (PT XL Axiata Tbk.) di Indonesia, Smart (Smart Axiata Co., Ltd.) di Kamboja, Robi (Robi Axiata Limited) di Bangladesh, dan Ncell (Ncell Private Limited) di Nepal.

Selain itu, iflix dan Axiata bertujuan untuk memproduksi konten yang dibuat khusus untuk pengguna Axiata di pasar yang tercakup dalam kolaborasi tersebut. Seluruh pengguna Axiata akan dapat menikmati katalog dan layanan kelas dunia iflix yang terdiri dari konten lokal, regional, dan barat yang beragam, menggunakan konektivitas terbaik dan teknologi terdepan Axiata di masing-masing wilayah.

“Axiata selalu membuktikan fokus yang kuat dalam inovasi dan pengalaman pengguna seiring kami memperkuat posisi kami dalam sumber nilai baru, khususnya produk hiburan digital dan platform distribusi konten digital di masing-masing wilayah, kata Dominic Arena, Group Chief Strategy & Marketing Officer Axiata.

Dominic juga menambahkan bahwa “Perluasan kolaborasi kami dengan iflix adalah bukti terhadap komitmen tersebut. Kami sangat gembira dapat menghadirkan konten dan layanan kelas dunia iflix kepada lebih dari 125 juta pengguna Axiata di Bangladesh, Indonesia, Kamboja, Malaysia, Nepal, dan Sri Lanka.”

“Kami sangat gembira dapat mempererat hubungan kami dengan Axiata, salah satu grup telekomunikasi terbesar di Asia, dan merasa rendah hati atas kepercayaan yang mereka berikan. Kami berkomitmen untuk memberikan akses tanpa batas ke acara TV dan film terbaik di dunia melalui pengalaman pengguna yang luar biasa dan layanan yang tak tertandingi kepada seluruh pengguna Axiata, yang sebelumnya telah dinikmati oleh pengguna Celcom dan Dialog”, kata Mark Britt, CEO iflix Group.

Mark juga menambahkan bahwa “Bersama dengan platform aplikasi Mobile Internet Fulfillment Exchange dari Axiata yang sangat inovatif dan memenangkan berbagai penghargaan, serta layanan musik Yonder, kami menantikan kolaborasi dengan Axiata untuk mendefinisikan ulang media dan hiburan lebih jauh lagi kepada para pengguna Axiata di Bangladesh, Indonesia, Kamboja, Malaysia, Nepal, dan Sri Lanka, dalam beberapa bulan mendatang.”

Kolaborasi antara Axiata dan iflix akan menetapkan standar baru dalam pengalaman hiburan bagi para pengguna di masing-masing wilayah. Integrasi yang lebih dalam tersebut merupakan bukti komitmen Axiata terhadap inovasi, menawarkan pengguna fitur dan layanan digital terbaik yang tersedia, memperkuat posisi telekomunikasi regional Axiata Group Berhad yang terdepan.

Kini dengan lebih dari 5 juta pengguna dan 5 miliar menit konten yang telah ditonton melalui streaming sejak pertama kali diluncurkan, menjadikan iflix sebagai pemimpin video streaming di pasar berkembang. Kini tersedia untuk lebih dari 1 miliar pengguna di 18 negara di seluruh Asia, Timur Tengah, dan Afrika Utara, iflix baru saja mengumumkan pembentukan iflix Afrika, untuk menghadirkan layanan revolusionernya di Afrika Sub-Sahara. (Icha)

Latest

Paska Merger, Indosat Bersaing Ketat Dengan Telkomsel di Pedesaan dan Luar Pulau Jawa

Telko.id - Berdasarkan hasil analisis dari Open Signal, penggabungan...

Cybersecurity Center of Excellence, Dibentuk Demi Jaga Ekonomi Digital Indonesia

Telko.id - Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat or IOH) dan...

Fitur Smart Switch, Solusi Mudah Pindahkan Data ke Galaxy A15

Telko.id – Ganti device? Hmm pasti muncul pertanyaan, “Wah,...

Libur Ramadan dan Lebaran, Trafik Data XL Axiata Meningkat 16%

Telko.id - XL Axiata mencatat peningkatan trafik penggunaan data...

Rekomendasi

Ini Manfaat, 4 Operator Indonesia Hadirkan Layanan API GSMA Open Gateway

Telko.id – Empat operator Indonesia yaitu Telkomsel, Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH), XL Axiata, dan Smartfren mengumumkan peluncuran tiga layanan Application Programming Interface...

Done, Teleglobal dan Kacific Selesaikan Mobile Backhaul Berbasis Satelit

Telko.id – Akhirnya, Teleglobal dan Kacific bisa menyelesaikan penyediaan mobile backhaul service berskala besar untuk operator telekomunikasi yang memiliki jangkauan luas di Indonesia. Kerjasama ini...

Ini Operator Seluler Indonesia Yang Jadi Global Rising Star versi OpenSignal!

Telko.id – OpenSignal baru saja mengeluarkan laporannya dalam Global Mobile Network Awards 2022. Dari deretan operator dunia, ada operator seluler di Indonesia yang masuk...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini