Latest Phone

Welcome to BESPOKE AI, Cara Samsung Pamer Teknologi AI Home

Telko.id - Welcome to BESPOKE AI merupakan cara Samsung...

Tecno Perkenalkan Robot Anjing Lucu di MWC Barcelona

Telko.id – Tecno kembali ikut meramaikan MWC Barcelona 2024...

Oppo Pad Air2

PHAB Katagori Baru dari Lenovo

Jakarta – Untuk menggarap pasar device memang cukup rumit. Perlu trik khusus agar menarik perhatian pasar. Lenovo coba menggarap pasar dengan membuat satu katagori baru dan hanya produsen asal Taiwan ini yang memiliki. Yakni Phone + Tablet atau istilah umumnya Phablet, tapi oleh Lenovo disebut sebagai PHAB.

Apa yang mendasari Lenovo terjun ke katagori baru ini? Pertama, berdasarkan data dari GFK, pasar Phablet dengan layar berukuran 5.5 inchi hingga 6 Inchi adalah yang tertinggi permintaanya untuk saat ini. “Dalam 2 tahun terakhir, permintaan akan phablet meningkat sangat tajam,” ujar Rajesh Tadhani, President Director, Lenovo Indonesia.

Trend tersebut menginspirasikan Lenovo untuk kemudian membuat katagori baru. Langsung ada dua produk yang dikenalkan dalam katagori barunya ini yakni PHAB dan PHAB plus. Untuk PHAB menggunakan layar 7 Inchi dan PHAB Plus 6.8 inchi. Rajesh sangat optimis bahwa produk terbaru nya ini bakal direspon positif oleh pasar. Pasalnya, bukan hanya desain dan layar lebar saja yang mengakomodir kebutuhan para pengguna yang disasarnya. Tetapi juga karena pemain di kelas ini baru Lenovo untuk saat ini.

Artinya, ini pertaruhan yang cukup besar bagi Lenovo. Karena akan dua konsekuensi, sukses atau gagal. Namun, investasi yang dilakukan pastinya tidak murah. Apalagi untuk membangun sub brand baru seperti PHAB ini. “Berdasarkan data GFK, pada 5 tahun ke depan, Phablet seperti yang dimiliki oleh Lenovo ini akan mencapai total 1 miliar,” ujar Rajesh optimis. Bahkan, nantinya akan mencapai 40 – 50% bila dibandingkan dengan smartphone secara keseluruhan.

Alasan lain kenapa Lenovo begitu antusias di katagori barunya ini adalah karena layar lebar yang dimiliki oleh phablet akan menggiring konsumen untuk aktif memutar video atau social content lainnya melalui device. “Lebih dari 70% kegiatan nonton video, main game atau aktif di social media itu akan dilakukan melalui phablet nantinya,” ujar Rajesh.

Lenovo menargetkan PHAB yang dibandrol dengan harga Rp.2.499.000 dan PHSB Plus seharga Rp.3.499.000 mampu terjual di Indonesia sampai akhir tahun sebanyak 200 ribu unit.

Keunggulan dari PHAB selain layar seluas 7 inchi adalah teknologi HD pada layar, lalu baterai berkapasitas 4250 mAH yang diklaim oleh Lenovo mampu bertahan dengan penggunaan maksimal hingga 24 jam. Lalu, memiliki fitur 360 derajat Voice. Sebuah fasilitas tiga mikrofon dan prosesor suara khusus yang memungkinkan terjadinya penyaringan suara bising, baik saat menerima telepon maupun melakukan panggilan. Suara akan terdengar jernih. Lenovo PHAB ini sudah menggunakan prosessor Qualcomm octa-core, memori 1GB dan Android v5.0 atau sering disebut Lollipop.

PHAB Plus memiliki keunggulan untuk mengambil foto dan merekam video karena kamera utama sudah ditanamkan 13 MP dan kamera depan menggunakan 5 MP. PHAB Plus juga sudah menggunakan baterai yang mumpuni yakni 3500 mAh sehingga talk time bisa mencapai 24 jam dan standby selama 20 hari.

Dari sisi layar, PHAB Plus sudah menggunakan teknologi In-Plane Switching (IPS) berukuran 6.8 inchi, Full HD dengan ketajaman 326 ppi. Device ini pun compatible dengan semua konten HD, termasuk foto, film dan game. Memori yang dimiliki adalah 32 GB. Sedangkan prosesor sudah menggunakan chipset Wualcoom Snapdragon 615 octa-core dan memori 2GB. (Icha)

Latest

Apresiasi Buat Fans, Xiaomi Luncurkan Redmi Note 13 Pro+ 5G Edisi Khusus

Telko.id – Xiaomi sadar bahwa merek ini besar dikarenakan...

Paska Merger, Indosat Bersaing Ketat Dengan Telkomsel di Pedesaan dan Luar Pulau Jawa

Telko.id - Berdasarkan hasil analisis dari Open Signal, penggabungan...

Cybersecurity Center of Excellence, Dibentuk Demi Jaga Ekonomi Digital Indonesia

Telko.id - Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat or IOH) dan...

Fitur Smart Switch, Solusi Mudah Pindahkan Data ke Galaxy A15

Telko.id – Ganti device? Hmm pasti muncul pertanyaan, “Wah,...

Rekomendasi

Acer Indonesia Hadirkan Dua Laptop AI, Swift X 14 AI dan Swift Go 14 AI

Telko.id - Acer Indonesia hari ini (27/3) resmi merilis laptop seri Swift generasi terbaru Swift X 14 AI (SFX14-72G) dan Swift Go 14 AI...

Review : Acer Aspire 5 Spin 14 Varian Intel Core i5-1335U

Laptop Multifungsi dengan Segudang Inovasi Telko.id - Acer Aspire 5 Spin 14 (A5SP14-51MTN) mengusung konsep laptop convertible yang mendukung beragam aktivitas sehari-hari dengan fleksibilitas tinggi....

Acer Kenalkan Laptop Gaming Predator Helios Neo 16, Apa Keunggulannya?

Telko.id - Acer resmi meluncurkan laptop gaming Predator Helios Neo 16 terbaru, dilengkapi dengan  Intel Core HX series generasi ke-14 terbaru dan GPU Laptop...

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini